Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Selasa, 12 Juli 2016

Kodim 0815 Mojokerto Selenggarakan Halal-Bihalal



KABARPROGRESIF.COM : (Mojokerto) Dandim 0815 Mojokerto, Letkol Inf Djohan Darmawan, berkesempatan melaksanakan halal bihalal bersama personel militer dan PNS di Lapangan Cikaran Jl. Gajah Mada No. 4 Kota Mojokerto, dihari pertama masuk kerja setelah cuti lebaran, Senin 11 Juli 2016 pukul 07.20 WIB, selepas Upacara Bendera.  (11/7/16).  

          Selesai halal-bihalal dilanjutkan pengarahan Dandim 0815 Mojokerto Letkol Inf Djohan Darmawan intinya bahwa setelah halal bihalal kita kembali suci bersih pertahankan ini, dengan adanya acara halalbihalal diharapkan hubungan yang selama ini kurang harmonis atau ada ganjalan dapat segera dijernihkan dan diclearkan, karena  halalbihalal mengandung makna untuk merekonstruksi relasi kemanusiaan yang lebih sejuk dan menentramkan.

Lebih lanjut Dandim 0815 menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh anggota karena sampai saat ini tidak ada pelanggaran, kondisi ini harus terus dipertahankan, siapapun yang memimpin.   Terima kasih juga bagi anggota yang melaksanakan Pam Lebaran di Pos Pam - Pos Pam yang tergelar di wilayah Kabupaten dan Kota Mojokerto, saya bangga ketika melakukan peninjauan ke Pos Pam ada anggota kita (TNI – Kodim 0815) yang ikut membantu mengatur lalu lintas bersama Polri.

Dandim menekankan agar seluruh anggota untuk senantiasa meningkatkan disiplin, budayakan malu bila melanggar, lakukan hal-hal yang normatif, rawat dan pelihara semua materiil yang ada di satuan agar usia pakainya lebih panjang, perhatikan faktor pengamanan dan keamanan dalam setiap kegiatan termasuk pengambilan gaji, tingkatkan kebersihan di pangkalan, bagi Koramil yang memiliki lahan agar diberdayakan dengan menanam pohon/tanaman yang bermanfaat untuk kebutuhan sehari-hari maupun jagka panjang.

Di akhir pengarahannya, Dandim juga mengingatkan di tahun ajaran baru ini agar anggota memperhatikan dan memenuhi kebutuhan sekolah anak-anaknya.  Sampaikan ke anak-anak kita bahwa saat ini kejahatan semakin meningkat dengan berbagai modus operandi, jangan mudah percaya kepada orang, tidak sedikit penjahat menyamar sebagai Petugas atau lainnya dengan aksi memberhentikan kendaraan dan meminta tolong atau berpura-pura memeriksa kelengkapan surat-surat kendaraan, namun pada akhirnya membawa kabur kendaraan.  

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Kasdim 0815/Mojokerto, Mayor Inf M. Husin Zainudin, para Danramil dan Pa Staf Kodim 0815, anggota Militer dan PNS Kodim 0815.   Pukul 07.45 WIB kegiatan selesai dengan tertib, lancar dan aman.(andre)

0 komentar:

Posting Komentar