Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Senin, 11 Juli 2016

Pangdam Jaya Amankan Perjalanan, Presiden Jokowi Bertolak Ke Padang



KABARPROGRESIF.COM : (Jakarta) Mendekati perayaan Hari Raya Idul Fitri 1437H, seakan dinamika tugas Kodam Jaya tak pernah surut. Sore ini Panglima Kodam Jaya/Jayakarta Mayjen TNI Teddy Lhaksmana melaksanakan Pengamanan VVIP Presiden Jokowi yang akan bertolak ke Kota Padang dalam rangka kunjungan kerja dan merayakan Lebaran di tanah Minang tersebut, Senin (04/07).

Meski harus tetap berpuasa namun tidak mengurangi semangat Pangdam Jaya untuk tetap melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab terhadap pengamanan di Lanud Halim Perdana Kusuma.

Tak lupa seperti biasanya Pangdam Jaya sebelum menyambut Rangkaian Presiden RI, tentu memeriksa kesiapan segenap Prajurit yang melaksanakan pengamanan. Ini adalah bentuk tanggung jawab Pangdam Jaya terhadap tugas yang telah diamanahkan.

Dalam kegiatan ini Pangdam Jaya juga menyampaikan terima kasih kepada segenap Prajurit Kodam Jaya yang telah bersiaga dengan tidak mengorbankan Ibadah Puasa Ramadhannya.

Turut hadir mendampingi Pangdam Jaya dalam kegiatan ini Kapolda Metro Jaya beserta segenap Pejabat dari Pemerintahan, TNI dan Polri yang turut mendampingi Presiden Jokowi. (andre)

0 komentar:

Posting Komentar