Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Sabtu, 17 September 2016

Babinsa Kamal Bekali Wasbang pada Suskalak "B" Angkatan XX Tahun 2016



KABARPROGRESIF.COM : (Bangkalan) Babinsa Koramil 03/Kamal, Kodim 0829/Bangkalan Pelda Midan Efendi, bekesempatan memberikan arahan materi kedisiplinan dan wawasan kebangsaan (Wasbang) serta materi Peraturan Baris Berbaris (PBB) pada peserta Suskalak (kursus kader pelaksana) pembinaan anggota Linmas Suskalak "B" Angkatan XX Tahun 2016 dan pembentukan siskamling bertempat di Kantor Kecamatan Kamal, Kabupaten Madura, Jawa Timur (15/9).

“Kegiatan ini merupakan salah satu pembinaan teritorial bagi satuan komando kewilayahan terhadap masyarakat yang berada di wilayah binaanya,” kata Komandan Rayon Militer (Danramil) 03/Kamal Merah Kapten Inf Muhadi.

Ia mengatakan, para babinsa juga memberikan materi kedisipinan, wawasan kebangsaan dan latihan baris-berbaris.

“Sebagai generasi penerus bangsa dan aparat desa (Linmas) harus punya semangat dalam menimba ilmu agar kedepan bisa ikut membangun daerah ini menjadi lebih maju,” ungkap Kapten Inf Windoko.

Menurut dia, bangsa Indonesia adalah bangsa besar dengan keanekaragaman suku dan budaya serta agama, tetapi dengan perbedaan tersebut kita tetap satu yaitu bangsa Indonesia dari Sabang sampai Merauke.

“Kita harus bangga dengan keanekaragaman tersebut, seperti semboyan Bhineka Tunggal Ika yang mempunyai arti berbeda beda tetapi tetap satu,” ujarnya.

Sedangkan menurut Camat Kamal, Hasan Faisol mengaatakan, pelaksanaan Suskalak bertujuan mengamankan sepuluh desa di Kecamatan Kamal perlu dibekali materi wawasan kebangsaan, kedisiplinan maupun PBB dan materi lainnya dari TNI maupun Polri. ‘Program ini kan memang sudah ada di undang-undang . Jadi kami coba terapkan di Kecamatan Kamal,’’ tuturnya 

Dijelaskan, masing-masing desa akan menetapkan tiga anggota linmas. ‘’ Ada tiga orang di masing-masing desa yang akan menjadi linmas. Dan mereka adalah relawan langsung dari masyarakat Kamal sendiri,’’ungkapnya. (andre)

0 komentar:

Posting Komentar