Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Sabtu, 10 September 2016

Koramil Modung Bersama Masyarakat Gelar Karya Bakti



KABARPROGRESIF.COM : (Bangkalan) Jajaran anggota Koramil 12/Modung, Kodim 0829/Bangkalan bersama masyarakat, dan unsur melakukan karya bakti membersihkan lingkungan lapangan Desa Langpanggang, Kecamatan Modung Kabupaten Bangkalan, Sabtu (10/9).

Selain itu, kegiatan karya bakti yang diikuti anggota Babinsa Serda Samhaji dan Serda Suriadi Bahtiar membersihkan sarana fasilitas sosial dan fasiltas umum di lingkungan tersebut, seperti Masjid, lapangan olahraga, kantor RW/Posyandu dan saluran air.

Seluruh sampah yang terkumpul diangkut menggunakan dua unit truk dari Dinas Kebersihan dan Pertamanan setempat.

”Karya bakti ini rutin kita gelar setiap Sabtu. Kita ingin memberikan contoh kepada masyarakat agar terbiasa dengan hidup bersih.”ujar Danramil 12/Modung Kapten Czi Iriyanto.

Ia berharap, dengan kegiatan ini, dapat menumbuhkan rasa kepedulian terhadap kebersihan sehingga tercipta lingkungan yang nyaman dan aman.”Aksi bersih ini juga sebagai salah satu dukungan untuk mendapat piala adipura.”tandasnya.

Masyarakat setempat,  mengakui sangat beruntung mendapat bantuan dari TNI dalam membersihkan lingkungan.”Ini merupakan contoh dari TNI yang peduli akan kebersihan. Dengan hidup bersih kita akan terhindar dari penyakit.”tutupnya. (andre)

0 komentar:

Posting Komentar