Kamis, 20 Oktober 2016
Home »
Ekonomi Bisnis
» Tingkatkan Perekonomian Daerah BEI Gelar Investival 2016
Tingkatkan Perekonomian Daerah BEI Gelar Investival 2016
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Untuk meningkatkan pemahaman masyarakat serta memberikan informasi menyeluruh tentang dunia investasi.Bursa Efek Indonesia ( BEI ), KPEI dan KSEI bekerjasama dengan Asosiasi Perusahaan Efek Indonesia ( APEI ) serta Asosiasi Pengelola Reksa Dana Indonesia ( APRDI ) menyelenggarakan rangkaian program Investival 2016.
Investival 2016 merupahkan pameran Investasi pasar modal yang diselengarakan dengan konsep education, Entertainment dan Expo
Kegiatan Investasi 2016 yang bertajuk " Ayo Rek Nabung Saham " diikuti sekitar 18 Perguruan Tinggi Se - Jawa Timur.adapun kegiatan tersebut adalah sebagai informasi untuk menjadi seorang Investor di pasar modal mulai dari produk,mekanisme dan informasi mengenai membeli saham
Menurut Sukamto selaku Kepala Kantor Regional IV Otoritas Jasa Keuangan ( OJK ) mengatakan,Dalam data yang dihimpun BEI menyebutkan bahwa investasi pasar modal khususnya saham,lebih menguntungkan dibanding investasi emas
" Rata- rata investasi di saham selama berjalan 10 tahun terakhir sebesar 21,18 % per tahun.dibanding dengan deposito perbankan 10 tahun terakhir sebesar 7,48 % atau keuntungan rata- rata investasi emas hanya sebesar 10,02 % ." katanya saat ditemui awak media pada acara investival 2016 di Kampus Unair.selasa ( 19/10/2016 )
Masih kata Sukamto,pada acara investival ini yakni untuk mewujudkan sinergitas strategis di kalangan masyarakat pasar modal dalam memanfaatkan peluang bisnis yang tersedia serta meningkatkan literasi untuk masyarakat tentang produk pasar modal serta potensi,
" Tujuan Investasi tersebut adalah untuk mengkampanyekan program yuk nabung saham kepada masyarakat umum agar dapat menggerakan potensi berinventasi,dengan pola masyarakat dari budaya menabung akan memberikan perekonomian stabil
Sukamto menambahkan, di acara investival 2016 pengunjung akan memperoleh informasi yang dibutuhkan untuk menjadi investor dipasar modal,mulai dari produk ,mekanisme dan informasi lainnya
" Pengunjung dapat menjadi investor untuk dapat membeli saham atau reksa dana dipameran tersebut." jelasnya
Sukamto berharap dengan investival 2016 untuk yang pertama kali digelar di Surabaya ini adalah untuk
menumbuh kembangkan pasar modal agar bisa mendongkrak perekonomian bangsa kita
" Dengan pameran investival ini akan meningkatkan investasi di indonesia,selain iti juga mendorong bangkitnya kembali ekonomi nasional." pungkasnya . (Dji)
0 komentar:
Posting Komentar