Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Senin, 21 Maret 2022

Indonesia Terpilih Jadi Tuan Rumah Penyelenggaraan World Water Forum 2024


KABARPROGRESIF.COM: (Jakarta) Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, mengatakan Indonesia terpilih menjadi tuan rumah penyelenggaraan World Water Forum (WWF) di Tahun 2024.

Menurut dia, terpilihnya Indonesia menjadi tuan rumah pada WWF 2024 dilakukan melalui mekanisme voting dari negara-negara di bawah anggota WWF. 

Mayoritas negara anggota setuju jika penyelenggaraan WWF 2024 dilakukan di Pulau Dewata, Bali.

"Kami memahami bahwa keputusan ini diambil melalui proses yang panjang dan pertimbangan yang mendalam dari para anggota dewan dan komite seleksi. Oleh karena itu, ucapan terima kasih yang setulus-tulusnya saya sampaikan atas kerja keras dan kepercayaan Anda kepada Pemerintah Indonesia,” kata Menteri Basuki dalam keterangan tertulisnya, Minggu (21/3/2022).

Dia mengungkapkan, ketersediaan air menjadi isu strategis negara-negara di berbagai belahan dunia, untuk menunjang keberlangsungan ekosistem alam.

Terkait dengan itu, sejumlah negara menyelenggarakan WWF secara rutin untuk membahas ketersediaan air bersih, pengelolaan air, serta sanitasi yang berkelanjutan agar dapat menekan angka pencermaran.

Melalui WWF yang akan digelar Tahun 2024, Menteri PUPR berharap Indonesia bisa menemukan solusi untuk menjawab permasalahan air secara global, termasuk pengelolaannya, hingga sanitasi yang berkelanjutan.

"Disertai komitmen yang kuat, upaya yang keras, dan kerja sama yang solid di bawah kepemimpinan WWC, saya yakin kita dapat memenuhi tujuan bersama tersebut,” ujar Basuki.

Dia menambahkan, WWF ke-10 akan diselenggarakan di Bali dengan mengangkat tema “Water for Shared Prosperity” untuk menjawab tantangan dan potensi global yang diakibatkan oleh peningkatan pertumbuhan penduduk dan urbanisasi.

"Kami akan menyusun penyelenggaraan WWF ke-10 secara nyaman, aman, dan efisien di Bali. Di tahun 2024, kita bisa bertemu lagi di Bali untuk menghadiri forum berikutnya dan merasakan keramahan serta kearifan lokal Bali yang luar biasa, termasuk sistem Subak yang telah menjadi warisan dunia UNESCO,” tutur Basuki.

0 komentar:

Posting Komentar