Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Soft Launching Kota Lama, Gelar Sejumlah Paket Wisata

Sejumlah paket wisata digelar Pemkot Surabaya usai soft launching Kota Lama zona Eropa yang berada di kawasan Jalan Rajawali, Krembangan, Surabaya.

Cegah Narkoba di Kalangan ASN dan Pelajar, Pemkot Surabaya Gandeng BNN dan Polisi

Upaya Pemkot Surabaya memberantas Narkoba tak hanya di kalangan pelajar dan masyarakat, tetapi juga Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup pemkot.

Peluang Investasi untuk Pengembangan Eks THR-TRS

Pemkot Surabaya menggandeng Kamar Dagang dan Industri (Kadin) untuk mempromosikan proyek peluang investasi di Kota Pahlawan. Diantaranya di kompleks eks Taman Hiburan Rakyat (THR) dan Taman Remaja Surabaya (TRS).

Tekan Laju Inflasi, Pemkot Rutin Gelar Pangan Murah

Untuk menekan laju inflasi agar masyarakat bisa mendapatkan komoditas bahan pangan dengan lebih murah, Pemkot Surabaya rutin menggulirkan program Gerakan Pangan Murah setiap bulan.

Pemkot Surabaya Komitmen Amankan Aset yang Dikuasai Pihak Ketiga

Berbagai upaya strategis terus dilakukan Pemkot Surabaya untuk memastikan aset daerah dapat dimanfaatkan secara optimal demi kepentingan warga dan pemerintah.

Sabtu, 19 Januari 2019

Risma Janji Rampungkan Proyek Underpass Bundaran Satelit dengan Libatkan OPD


KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya, akan membantu pihak kontraktor menyelesaikan pengerjaan proyek underpass bundaran satelit agar segera rampung dengan melibatkan beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) kendati harus memastikan ketersediaan bahan baku untuk pengerjaan selanjutnya.

“ Ini aku harus pastikan dulu, karena ini sudah gabungan beberapa dinas. Setelah ini aku bisa tahu dia (OPD) punya barang (bahan baku) atau ndak. Sebetulnya kalau ngerjakannya cepat, tinggal kita punya barang atau ndak.” kata Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini  saat sidak ke lokasi proyek underpass bundaran satelit Jalan Mayjend Sungkono Sabtu, (19/1).

Bahkan, agar proses pengerjaan lebih cepat, pihaknya akan membagi tugas kepada masing-masing OPD. Tetapi menunggu rapat koordinasi bersama jajarannya untuk mengecek ketersediaan bahan baku instrumen proyek. Jika kebutuhan resource bahan baku tersedia maka penyelesaian proyek pengurai kemacetan di kawasan Surabaya Barat itu segera cepat teratasi.

“ Kalau yang dikerjakan oleh PP (pihak rekanan) itu lebih mudah, karena dia barang (bahan baku) sudah siap, tinggal mengerjakan. Tapi yang kita kerjakan ini sebetulnya ndak banyak, yang kecil-kecil. Ini mau kita rapatkan beberapa dinas, dia punya barang atau ndak.” ujarnya.

Wali Kota Risma mengungkapkan nantinya pihaknya akan membantu mengerjakan instrumen kelengkapan jalan, mulai jalan di bawah, saluran, taman, PJU, rumah pompa hingga instrumen kelengkapan lainnya.  “Makanya nanti kita (rapatkan) punya resource apa. Dinas Cipta Karya punya (resource) apa, Dinas PU Bina Marga punya (resource) apa, seperti itu,” jelasnya.

Proyek underpass bunderan satelit merupakan kelanjutan dari rangkaian jalan overpass. Proyek ini, merupakan CSR dengan pengembang di wilayah Surabaya Barat. Nantinya, jalan underpass satelit bakal berfungsi untuk mengurai kemacetan di kawasan Surabaya Barat. Wali Kota Risma berharap agar pengerjaan proyek ini bisa segera rampung. Karena itu, untuk mendukung kelancaran pembangunan proyek, ia mengimbau kepada masyarakat yang melewati jalan itu, untuk sementara waktu bisa bersabar.

“ Ada rekayasa lalin, satu bulan itu, makanya itu saya tegasi agar ditutup saja (jalan). Biar lebih cepat pengerjaannya.” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Surabaya Irvan Wahyudarajat menyampaikan selama percepatan pengerjaan proyek underpass bundaran satelit berlangsung, pihaknya telah menyiagakan beberapa petugas untuk membantu kelancaran arus lalu lintas di kawasan itu.

“ Kita ada petugas dengan dibantu pihak kepolisian setiap hari mengatur (jalan), terutama jam-jam padat, pagi dan sore.” kata Irvan.

Oleh karena itu, Irvan berpesan kepada masyarakat agar bersabar saat melewati kawasan tersebut, imbas dari penyempitan jalan percepatan proyek underpass. Proyek ini, rencananya bakal rampung pada akhir Februari 2019.

“ Ini mungkin sampai Februari akan direncanakan selesai. Sehingga masyarakat diminta untuk sabar dan mencari alternatif jalan lain.” imbuhnya.

Saat ini, Dishub Surabaya telah melakukan rekayasa arus lalu lintas untuk mempercepat penggerjaan proyek underpass tersebut. Untuk sementara waktu, lanjut Irvan, masyarakat diharapkan bisa melewati jalan alternatif lain. Ia menyampaikan untuk warga di Surabaya Barat yang akan ke Timur, bisa melewati Wiyung - Gunungsari. Sementara di sisi Utara, bisa mencari alternatif jalan di kawasan Banyu Urip - Tandes.

" Diharapkan masyarakat selama dua bulan ini untuk beralih rute ke kawasan tersebut.” pungkasnya. (arf)

Danlantamal VI dan Ketua Korcab VI DJA II Sambut Kedatangan Wapres RI Jusuf Kalla di Makassar


KABARPROGRESIF.COM : (Makassar) Kedatangan Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia Jusuf Kalla dan Ibu Mufidah Jusuf Kalla disambut Danlantamal VI Makassar Laksamana Pertama TNI Dwi Sulaksono, S.H., M. Tr (Han) dan Ketua Koordinator Cabang VI (Korcab VI) Daerah Jalasenastri Armada II (DJA II) Ibu Risanty Dwi Sulaksono bersama para pejabat Forkopimda Sulsel lainnya, Sabtu ( 19/01/2019).

Hadir dalam penyambutan tersebut diantaranya Gubernur Sulsel Prof.DR.Ir. H. Nurdin Abdullah, M.Agr dan ibu, Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Surawahadi dan Ibu, Kapolda Sulsel Irjen Pol Umar Septiono dan ibu, Pangkosekhanudnas II Marsma TNI Andi Heru Wahyudi, Danlanud Sultan HSN Marsma TNI H. Haris Haryanto dan ibu, Wagub Sulsel Andi Sudirman Sulaiman, ST dan Wabup Maros Drs. H. A. Harmil Mattotorang, MM.

Rombongan Wakil Presiden RI tiba di Lanud Sultan Hasanuddin sekitar pukul 15.10 Wita. Setelah dilakukan prosesi penyambutan, rombongan bergerak menuju Pondok Pesantren IMMIM Tamalanrea, Jl.Perintis Kemerdekaan KM. 10, Tamalanrea Makassar guna membuka Musyawarah Besar ke-7 Ikatan Masjid Mushalla Indonesia Muttahida (IMMIM) .

Selain itu, pada hari minggunya rombongan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla bersama rombongan akan penutupan Milad ke-80 dan penandatanganan prasasti Rumah Susun Pondok Pesantren Darud Da’wah Wal Irsyad di Mangkoso Kab. Barru. (arf)