Pages - Menu

Halaman

Senin, 09 Desember 2013

BENTUK JIWA KORSA, KEBERSAMAAN DAN SOLIDITAS LEWAT OLAH RAGA BERSAMA

KABARPROGRESIF.COM : Suasana didepan Lapangan Makodam V/Brawijaya  Surabaya pada pagi hari ini tampak begitu berbeda dengan hari-hari sebelumnya, sejak pukul 05.00 telah ramai dikunjungi ribuan Prajurit, PNS dan keluarga besar Kodam V/Brawijaya serta masyarakat umum yang berada di  wilayah Jawa Timur dengan menggunakan pakaian olahraga. Pagi hari yang cerah seluruh keluarga besar Kodam V/Brawijaya sangat berbahagia dan dengan penuh semangat  bersama-sama melaksanakan gerak jalan santai. Kasdam V/Brawijaya Brigjen TNI Asma’i melepas bendera start sebagai tanda dimulainya  Gerak Jalan Santai dalam rangka Hari Juang Kartika dan HUT ke-65 Kodam V/Brawijaya tahun 2013.

Kegiatan yang bertujuan untuk mewujudkan jiwa korsa, kebersamaan dan soliditas antara TNI, Polri dan Masyarakat ini melibatkan 1.500 peserta yang terdiri dari personil TNI sebanyak 750, Polri sebanyak 250 dan masyarakat umum sebanyak 500 orang. Selain itu hadir juga pada acara ini Walikota Surabaya, Irwasda Polda Jatim, Kapolrestabes Surabaya dan Danrem 084/BJ.

Demi keamanan dan kelancaran lalu lintas maka route yang dilewati menggunakan jalur yang tidak mengganggu arus lalu lintas, namun tujuan untuk menciptakan kebersamaan antara Prajurit, PNS, keluarga dan masyarakat tetap dapat terwujud,   peserta  melintasi garis start dari Lapangan Depan  Makodam V/Brawijaya Jl. Raden WIjaya - Jl. Kesatrian - Jl. Hayam Wuruk - Jl. Kutai - Jl. Diponegoro - Jl. Indragiri -Jl. Adityawarman - Jl. Brawijaya - Jl. Kesatrian kemudian Finish di Lapangan Depan Makodam V/Brawijaya.

Setelah menempuh rute jalan santai, kegiatan dilanjutkan dengan berbagai olah raga antara lain senam massal, volly ball dan tennis lapangan dan diakhiri dengan panggung hiburan dan pengundian door price.

Gerak jalan santai dan Olah Raga Bersama kali ini disamping menyehatkan juga menggembirakan karena hadiah utama sepeda motor sebanyak 3 buah, Sepeda gunung 10 buah, TV 10 buah, Kulkas 10 buah dan Mesin cuci 10 buah, dan hadiah hiburan lainnya. Setelah kegiatan gerak jalan santai ini selesai, peserta dihibur oleh penyanyi Kota Surabaya dan makanan gratis khas Surabaya.(*/arf)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar