Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Selasa, 04 Maret 2014

PERINGATI HUT SATPOL PP KE-64 DAN SATLINMAS KE-52 DI KODAM V/BRAWIJAYA



KABARPROGRESIF.COM : Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Ediwan Prabowo, S.IP menghadiri pelaksanaan upacara peringatan HUT Satpol PP ke-64 dan Satlinmas ke-52 Tahun 2014 Prov. Jatim pada hari Senin (3/3) di Lapangan Makodam V/Brawijaya. Adapun yang bertindak sebagai Irup dalam upacara ini adalah Gubernur Jawa Timur Soekarwo. Selain untuk memperingati Hari Jadi Satpol PP dan Satlinmas, upacara ini merupakan wujud kesiapan dalam mengawal pelaksanaan Pemilu Tahun 2014.

Dalam amanat Menteri Dalam Negeri yang dibacakan Gubernur Jawa Timur menyampaikan bahwa Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) dimanapun bertugas agar selalu meningkatkan kualitas pelaksanaan tugasnya sebagai abdi negara, abdi pemerintah dan abdi masyarakat sehingga lebih dapat profesional, kompeten dan berintegritas tinggi untuk menunjang tugas pokok dan fungsi operasional di Lapangan.

Adapun tema yang diusung kali ini yaitu “Satuan Polisi Pamong Praja dan Satuan Perlindungan Masyarakat Siap Mengawal Pelaksanaan Pemilu 2014 melalui Tupok dan Fungsi”. Tema ini merajuk kesiapsiagaan Satpol PP dan Satlinmas sebagai satu-satuan perangkat daerah yang memberikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan Pemilu 2014.

Dengan dilaksanakan upacara seperti ini diharapkan bisa dijadikan sarana untuk meningkatkan peran serta dalam mengawal suksesnya pelaksanaan Pemilu 2014 dan meningkatkan citra serta tanggung jawab penyelenggaraan pemerintahan daerah. Dimana setelah pelaksanaan upacara ini akan dilanjutkan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Satpol PP di Prov. Jatim Kota Surabaya dengan tema “Mengawal Pelaksanaan Pemilu 2014”. Dengan tujuan untuk memantapkan tupok dan fungsi Satpol PP dan Satlinmas di daerah dalam rangka optimalisasi penyelenggaraan ketertiban umum dan masyarakat khususnya Pemilu 2014.

Sesaat setelah menyampaikan amanat Mendagri, Pakdhe Karwo menyampaikan terimakasih atas kehadiran peserta upacara di Jawa Timur, semoga bisa mendapatkan nilai yang baik dan positif serta kehadirannya bisa memperkuat NKRI.

Dalam kesempatan ini pula dalam wawancara Pangdam V/Brawijaya dengan rekan wartawan mengatakan “TNI siap membantu Polri dalam pengamanan Pemilu 2014 dengan menyiapkan pasukan dan transportasi, semoga tidak sampai kendaraan tempur, mudah-mudahan ya...”ujar Jenderal bintang dua ini sambil tersenyum. (*/arf)

0 komentar:

Posting Komentar