KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Danrem 084/Bhaskara Jaya Kolonel Inf M. Nur Rahmad menerima audiensi Yayasan Patriot Bangsa (YPB) Pada hari sabtu, Bertempat di Ruang Merah Korem.
Ketua Pengurus YPB Provinsi Jawa Timur mengucapkan terima kasih atas kesediaan Danrem menerima kunjungan ini dan menyampaikan maksud kedatangannya untuk bersilaturrahmi sekaligus memperkenalkan beberapa pengurus YPB DPD Jatim. Danrem menyambut gembira atas kunjungan ini dan mengapresiasi keinginan Ketua YPB Provinsi Jatim untuk berbagi informasi dan wawasan berbagai hal sehingga terjalin komunikasi yang baik dan saling mengenal dan mempererat tali silaturrahmi tesebut.
Beliau menyampaikan pada dasarnya Yayasan Patriot Bangsa adalah organisasi sosial yang mempunyai visi dan misi kebangsaan Dalam mendukung upaya pembangunan ketahanan nasional,”Saat ini kita sedang menghadapi Proxy War (Perang Proxy) yaitu perang yang terjadi ketika lawan menggunakan kekuatan pihak ketiga untuk menghindari konfrontasi secara langsung, biasanya pihak ketiga adalah negara kecil, LSM, Ormas, kelompok masyarakat atau perorangan, berbagai bentuk dari Proxy War seperti perusakan nilai-nilai moral, rusuh/tawuran antar warga/pelajar/mahasiswa, unjuk rasa, terorisme, penguasaan Sumber Daya Alam (SDA) dan lain sebagainya yang bisa mengancam kedaulatan Negara Indonesia.
Melihat akan hal tersebut diharapkan YPB ikut eksis dan ikut membantu TNI dalam mensukseskan kegiatan Bela Negara ”pungkasnya.
Bela negara adalah tekad, sikap dan perilaku warga negara yang dijiwai oleh kecintaannya kepada NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 rela berkorban demi menjamin kelangsungan hidup bangsa dan negara. Selama ini dirasakan adanya pengertian yang kurang tepat dikalangan masyarakat tentang bela negara. Diakhir Audiensi Danrem mengharapkan agar Yayasan Patriot Bangsa bias selalu bekerjasama dengan kegiatan Korem diantaranya Wawasan kebangsaan, Bhakti sosial dan TMMD.
Pada kesempatan tersebut Danrem juga didampingi oleh Kasrem dan para Kasi jajaran Korem 084/BJ(arf).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar