KABARPROGRESIF.COM : (Jak Barat) Pada hari Senin, 25 Mei 2015 telah di laksanakan Rapat Muspika Kec. Kalideres dalam rangka " Pelaksanaan peringatan Bulan bhakti Gotong Royong (BBGRM) XII tingkat Kota Adm. Jakarta Barat yang bertempat diruang Camat Kalideres Jl. Peta Utara pegadungan. Jakarta Barat, yang di pimpin langsung oleh Camat Kalideres Hadir di antaranya : Sekcam kaliders, Danramil 06 / Kalideres di wakili Batituud, Kapolsek di wakili wakapolsek, Para lurah sekacamatan kalideres, Sudin PU kalideres, Ka. Puskes kalideres.
Rapat yang dilaksanakan dalam rangka melaksanakan kegiatan k3 (Kebersihan, keindahan, dan ketertiban) ini terselenggara atas kerjasama dari tiga Pilar di wilayah Kalideres demi menjaga keamanan dan ketertiban. Kegiatan yang nantinya akan dilaksanakan secara bersama-sama dengan warga Kalideres.
Dengan rencana kegiatannya: Hari jum'at Tgl. 29-05-2015 Jam 06.00 s.d selesai di awali dg senam bersama, Kerja bakti membersihkan kali Semongol Rt. O1 dan 02 Rw.011 Kel. Tegal Alur. Personel yg di libat antara lain : Anggota poLsek sebanyak 30 orang, Anggota Koramil sebanyak 15 orang, Wanra sebanyak 30 orang, Satpol PP sebanyak 50 orang, Sudin PU sebanyak 25 orang, LSM sebanyak 15 orang dan Masyarakat 100 orang. (arf)
0 komentar:
Posting Komentar