Pages - Menu

Halaman

Pages - Menu

Kamis, 21 Mei 2015

MELALUI HARI KEBANGKITAN NASIONAL KITA BANGKITKAN SEMANGAT KERJA KERAS MEWUJUDKAN INDONESIA MAJU DAN SEJAHTERA

KABARPROGRESIF.COM : (Mojokerto) Bertempat di lapangan Upacara Asrama Cikaran Jl. Gajah Mada kota Mojokerto, Korem 082/CPYJ menyelenggarakan  Upacara peringatan  Hari Kebangkitan Nasional yang ke 107 tahun 2015,  yang diikuti oleh tidak kurang dari 500 personil dari gabungan  Makorem 082, Kodim 0815 dan semua Bapras wilayah Mojokerto.   

Danrem 082/CPYJ Kolonel Inf Irham Waroihan selaku Inspektur Upacara, membacakan amanat Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia, diantaranya disampaikan setiap tanggal 20 Mei bangsa ini memperingati Hari Kebangkitan Nasional, hari yang menjadi momentum perjuangan seluruh rakyat Indonesia. Kebangkitan Nasional merupakan masa bangkitnya semangat Nasionalisme,persatuan,kesatuan dan kesadaran sebagai sebuah bangsa untuk memajukan diri melalaui gerakan organisasi modern yang sebelumnya tidak pernah muncul selama penjajahan.

Kita lihat sejarah kebelakang Dokter Wahidin Soedirohoesodo dan Dokter Soetomo telah menanamkan konsep perjuangan intelektual lewat pembentukan organisasi untuk membangun kebersamaan dan persatuan antar elemen Bangsa. Proses panjang perjuangan mereka yang dilanjutkan para pejuang lain,telah menghasilkan lahirnya bangsa yang besar. Perjuangan Bangsa Indonesia belum berakhir, Perjuangan ini abadi untuk menuju Indonesia yang Maju dan Modern,Berkeadilan,Sejahtera,Berdemokrasi serta Bermartabat. 107 Tahun sudah kita bergelut dengan perubahan secara terus menerus, perubahan tersebut akan menyatu dan menandai proses perjalanan sejarah bangsa kita. Sehingga kita harus tetap waspada dan menjaga konsistensi dan kesinambungan nilai-nilai kebangsaan yang telah dirintis oleh para pejuang terdahulu.

Kita ketahui dalam visi misi Presiden dan Wakil Presiden Jokowi-JK pembangunan mental dan karakter bangsa salah satu prioritas utama program pembangunan pemerintahan Indonesia sekarang. Pembangunan karakter yang disebut dengan “Revolusi mental” tersebut diharapkan akan menghasilkan sumberdaya manusia Indonesia yang kreatif ,inovatif, berdedikasi,disiplin,kerja keras dan taat aturan.

Tujuan peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke 107 adalah untuk terus memelihara, menumbuhkan dan menguatkan jiwa nasionalisme kebangsaan kita sebagai landasan dasar dalam melaksanakan pembangunan,menegakkan nilai-nilai demokrasi berlandaskan moral dan etika berbangsa dan bernegara, mempererat persaudaraan untuk mempercepat terwujudnya visi misi sebagai bangsa yang maju dan sejahtera dalam bingkai NKRI. Upacara dihadiri oleh Kasrem,Dandim 0815,para Kasi Korem 082/CPYJ serta para Dan/Ka Satdisjan jajaran Korem 082 selesai aman dan lancer.(arf)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar