KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Kunjungan dari team Monitoring dan Evaluasi (Monev) dari KONI Kota Surabaya kali ini sangat berbeda sekali dari kunjungan sebelumnya.
Sidak ke Gedung Kong Siauw Hwee Kwan yang beralamat di Jl.Bongkaran No. 63 Surabaya atau biasa disebut Gedung Tua 5 Naga tersebut langsung dipimpin oleh Sekretaris Umum Koni Surabaya, Hoslih Abdullah (13/05).
Saat tim monev bertandang, tampak pemandangan yang tak wajar, tim monev sempat terkejut melihat langsung pemandangan yang sepi aktifitas, padahal gedung tersebut merupakan arena latihan tim cabang olahraga (cabor) Wushu.
Di luar memang terlihat beberapa Atlet yang hanya duduk-duduk dengan santai di depan Gedung. Pasalnya tempat latihan yakni di gedung itu masih terkunci.
" Lha gimana bisa
masuk mas.. Kalau gedungnya terkunci.. “ Gumam Subianto, Salah satu
pelatih Cabor Whusu Pengkot Surabaya saat ditanya dari team Monev dari Koni Surabaya.
Menurut Subianto, saat ini yang memegang
kendali gedung Tua 5 Naga adalah kepala pelatih sehingga segala kegiatan
aktifitas keolahragaan di tempat tersebut harus berkoordinasi dengannya.
” Kita semua sekarang sedang menunggu pak Kriswanto
Kepala Pelatih yang memegang kunci Gedung, makanya kami dan sebagian para atlet hanya bisa
menunggu didepan pintu Gedung 5 Naga ini. “ pungkasnya.
Perlu diketahui Cabor Whusu Pengkot Surabaya ini ada 18 Atlet dibagi
3 kelas: Taichi 4 atlet, 2 putra 2putri. Tau-lien 4 atlet 2 putri 2 putri. Sanda 10 atlet 6 putra 4 putri. Dengan persiapan yang seperti ini mudah-mudahan bisa
meraih 4 Medali emas seperti di tahun 2014 kemarin atau
mungkin bisa sapu bersih. (Asmo)
0 komentar:
Posting Komentar