
Para peserta Apel Dansat dilaksanakan uji petik menembak senjata laras panjang dan pistol untuk mengetahui sampai dimana kemampuan para peserta apel Dansat dalam menguasai dan menggunakan senjata yang dimiliki,sesuai dengan program TNI AD prajurit harus berkualifikasi Hirbak. Pelaksanaan uji petik menembak diikuti 277 orang peserta apel Dansat sejajaran Kodam Jaya yang di laksanakan oleh Para staf ahli, Para Asisten, para kabalak dan para Komandan Satuan jajaran Kodam Jaya/jayakarta.
koordinator Uji petik menembak Mayor Inf Wasid.S,S.A.P membagi beberapa gelombang dalam pelaksanaan kegiatan menembak senjata laras panjang dan menembak Pistol , untuk menembak laras panjang menggunakan 30 butir munisi dengan 3 sikap, iarap, duduk dan berdiri masing masing tiap sikap 10 butir dengan waktu 15 menit untuk menembak pistol menggunakan 10 butir munisi waktu 5 menit. Dengan harapan agar para Dansat bisa memberikan contoh menembak yang terbaik dan bisa mengajarkan kepada seluruh anggota dan Prajurit di satuannya baik materi fisik maupun materi nonfisik. (arf)
0 komentar:
Posting Komentar