Pages - Menu

Halaman

Jumat, 26 Juni 2015

KELURAHAN KALIBARU BERI APRESIASI

KABARPROGRESIF.COM : (Depok) Program Pembangunan fisik Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-94 di wilayah Kodim 0508/Depok diantaranya betonisasi jalan lingkungan di Kelurahan Kalibaru, Cilodong.
Betonisasi jalan sepanjang 300 meter dengan lebar 3 meter, kini telah dirasakan warga sekitar. Bahkan sejumlah warga di lingkungan RT05/01 Kelurahan Kalibaru memberikan apresiasi apa yang telah dilakukan TNI dalam program TMMD, beberapa waktu lalu. 

Denta Mandra Pradipta Budiastomo, warga Perumahan Puri Cilodong Residence mengungkapkan rasa terima kasihnya dengan dibetonnya jalan lingkungan itu. Menurut dia,  selain jalan menjadi lebar, kini tidak becek lagi saat hujan."Jalan sudah bagus, tidak becek lagi dan semakin lebar. Terima kasih TNI, "ujar Denta.

Menurut dia, awalnya warga di perumahan sempat bingung karena akses jalan masuk hanya berupa tanah dan bebatuan saja."Siapa yang akan memperbaiki jalan ini, padahal jalan ini cukup vital buat warga sekitar, "terangnya.

Namun Denta tidak menyangka disaat warga kebingungan untuk memperbaiki jalan, muncul penawaran dari TNI melalui Babinsa Kelurahan Kalibaru, Serma Nimar.
"Babinsa menawarkan bahwa jalan ini akan dibeton sepanjang 300 meter dengan lebar 3 meter. Warga senang sekali dan sangat mendukung,"terangnya.

Warga lainnya, Baas Cihno Sueko warga mengatakan, TNI telah berbuat banyak kepada masyarakat. Setelah dibeton, kondisi jalan lingkungan kini sudah sangat berbeda. Awalnya jalan sangat sempit dan hanya cukup dilalui satu mobil saja."Sekarang jalannya sudah lebar dan bisa dilalui mobil dan motor. TNI telah berbuat untuk rakyat, terima kasih TNI,"ungkap Baas. 

Ketua RW 01, Kelurahan Kalibaru, Sanam Efendi mengaku tidak menyangka dan sedikit terkejut kalau jalan ini diperbaiki TNI."Memang waktu itu Babinsa Koramil Sukmajaya menawarkan ke saya kalau jalan ini akan diperbaiki. Ternyata benar-benar diperbaiki,"tandasnya. (arf)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar