KABARPROGRESIF.COM : (Magetan) Korem 081/DSJ, Hariyanto (33), warga RT 19 RW 02, Desa Madigondo Kecamatan Takeran Kab. Magetan mengaku bersyukur dan terima kasih karena rumahnya diperbaiki oleh TNI khususnya dari anggota TNI Koramil Takeran Kodim Magetan. Hariyanto yang berprofesi sebagai tukang parkir di kawasan jalan Cokroaminoto Kota Madiun, juga mengatakan, bahwa rumahnya itu sudah sejak lama rusak dan tidak nyaman lagi untuk ditempati. Kamis (11/6).
Dinding/tembok rumah saya masih dari gedeg, atap rumahnya bocor, kamar mandi rusak, "Rumah ini berdiri kurang lebih baru 4 tahun, namun kondisinya sudah banyak yang rusak. Saya tidak punya uang untuk memperbaikinya. Beruntung ada program perbaikan dari TNI Koramil Takeran, saya sangat bersyukur, dan saya tidak akan melupakan jasa TNI dan warga sekitar yang peduli kepada keluarga saya," ungkap Hariyanto saat ditemui di kediamannya.
Ia menceritakan bagaimana rumahnya terpilih untuk mendapatkan bantuan rehabilitasi dari Koramil Takeran Kodim Magetan. Berawal dari Pak Joko Prastyo (Babinsa) datang kerumah saya dan mendaftarkannya dalam program rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) Kodim Magetan. Rumah saya didaftarkan program yang ada di Kodim Magetan dan ternyata langsung direhab," terangnya.
Sementara itu, Danramil 0804/11 Takeran Kapten Inf Sutiman saat meninjau langsung pelaksanaan renovasi RTLH di Rumah Hariyanto warga RT-19 RW-02 Ds. Madigondo Kec. Takeran mengatakan bahwa Koramil Takeran mendapat proyek RTLH sebanyak 7 rumah, ini Khusus di wilayah Desa Madigondo. Proyek tersebut murni bertujuan untuk membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama bagi mereka yang masih memiliki rumah tidak layak huni, dan akan diperbaiki sehingga menjadi rumah yang layak huni, jadi pihaknya selalu bersungguh-sunguh dalam mengerjakannya karena hasilnya akan langsung dirasakan oleh masyarakat, untuk itu pengawasan dan evaluasi secara internal sangat penting dan mutlak dilaksanakan guna menjamin agar pekerjaan dapat berjalan sesuai rencana, tambahnya.
Danramil mengaku siap melaksanakan tugasnya dengan maksimal dan berjanji Renovasi RTLH di Ds. Madigondo terwujud. “Prioritas kami masyarakat yang rumahnya memang tidak layak huni. Seperti lantai yang masih tanah, tembok yang belum permanen. Data sudah ada di Koramil. Bantuan yang kita berikan berupa material sesuai dengan anggaran yang ada dan dibantu dengan teknisi dan babinsa,” katanya.
Sementara Ibu Siti juga warga Ds. Madigondo RT-19 RW-02 yang rumahnya sedang direnovasi dan sudah mencapai 85 %, mengatakan sangat senang dan bangga sekali karena bapak TNI sudah merenovasi rumah saya, tadinya rumah saya kalau buat tidur hawanya dingin sekali, habis dindingnya masih dari gedeg kasihan anak-anak, namun setelah dibangun dengan program RTLH, Alhamdulillah rasanya senang sekali saya sekeluarga bisa tidur yenyak. Terima kasih bapak-bapak TNI dari Koramil Takeran. Tutur Siti. (arf)
0 komentar:
Posting Komentar