KABARPROGRESIF.COM : (Jak Timur) Panglima Kodam Jaya/Jayakarta Mayor Jenderal TNI Agus Sutomo, SE. memimpin Sidang Pantukhir Calon Akademi Militer TA.2015 bertempat di Aula Sudirman Makodam Jaya Jl. Mayjen Sutoyo No. 5 Cililitan Jakarta Timur, Rabu (24/06).
Pantukhir tersebut diikuti oleh 204 Calon Taruna dan 7 Calon Taruni AKMIL, yang telah melewati seleksi Panda Jaya dan akan terpilih 60 Calon Taruna dan 3 Calon Taruni untuk mengikuti seleksi tingkat pusat. Sebelum mengikuti sidang pantukhir, para Catar Akmil ini mengikuti rangkaian kegiatan Test yang telah diselenggarakan oleh Kodam Jaya, meliputi pemeriksaan administrasi, Test kesehatan, kesemaptaan jasmani, mental idelogi dan psikotest serta test kesehatan II. Dalam sambutannya Pangdam Jaya/Jayakarta mengatakan “ bahwa tugas ini harus disikapi dan dipandang sebagai bagian dari komitmen dan kehormatan yang selayaknya dijunjung tinggi dan kepada panitia agar melaksanakan seleksi dengan cermat dan teliti untuk menetukan calon taruna/Taruni Akmil yang berkualitas unggul dibidang akademik, fisik dan mental, sebagai cikal bakal prajurit TNI dimasa depan oleh karenanya agar menjauhkan diri dari segala bentuk intervensi yang mengatasnamakan kepentingan tertentu, sehingga membuka celah terjadinya penyimpangan yang dapat merugikan nama baik institusi maupun peserta.
Ada yang menarik dan berbeda tentang mekanisme kepanitiaan seleksi calon Taruna/Taruni TA 2015 yaitu sebelumnya diserahkan kepada masing-masing matra namun mulai tahun ini dan seterusnya diselenggarakan oleh panitia gabungan dari Angkatan Darat, Laut dan Udara hal ini mengandung maksud untuk kepentingan strategis kedepan dengan tujuan meningkatkan soliditas dan jiwa korsa serta membangun sinergi yang baik antara semua angkatan dalam satu wadah institusi TNI.
Para calon taruna dan taruni Akademi TNI ini, nantinya akan mengikuti pendidikan dasar yang dilaksanakan selama 4 (empat) Tahun. Mereka akan dilatih tentang dasar-dasar kemiliteran dan pengetahuan dasar militer oleh para pelatih dan guru militer, agar mereka menjadi prajurit yang tangguh dan trengginas.
Hadir dalam kegiatan ini Danlantamal, Danlanud, Aspers Kasdam Jaya,Aspers Lantamal, Aspers Lantamal III/Jkt, Kasipers Lanud Halim PK para Panitia Seleksi Panda Jaya juga Super visi dari Mabes TNI. (arf)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar