KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Eko Wiratmoko, S.Sos. memberikan pembekalan kepada peserta latihan Bhineka Eka Bhakti Taruna Akademi TNI dan Akpol Tingkat I Tahun Pelajaran 2014/2015, sejumlah 733 Taruna Taruni yang terdiri dari, 220 Taruna Taruni Akmil, 105 Taruna Taruni AAL, 119 Taruna Taruni AAU dan 289 Taruna Taruni Akpol, Jumat 12 Juni 2015 bertempat di Balai Prajurit Kodam V/Brawijaya Jalan Raden Wijaya Surabaya.
Danjen Akademi TNI dalam sambutannya mengatakan bahwa, latihan ini merupakan salah satu dari kurikulum dalam pendidikan integratif Taruna Akademi TNI dan Polri Tingkat I. Tujuan Bhineka Eka Bhakti adalah untuk memberikan pembekalan tentang peran, tugas pokok dan fungsi satuan yang dikunjungi.
Rangkaian kegiatan Bhineka Eka Bhakti Taruna Akademi TNI dan Akpol Tingkat I Tahun Pelajaran 2014/2015 ini berlangsung mulai tanggal 8 – 17 Juni 2015 dimulai dari Akmil Magelang menyinggahi satuan-satuan di kota Yogyakarta, Surakarta, Surabaya, Malang, dan Semarang. Kegiatan Bhineka Eka Bhakti merupakan latihan integratife yang dilakukan oleh Taruna Taruni Akademi TNI dan Akpol, dikoordinir oleh Kolonel Inf Djoko Andoko, yang direncanakan para Taruna Taruni akan menuju ke Semarang dengan menggunakan KRI Surabaya dari Mako Armatim dan akan mengakhiri kegiatan Bhineka Eka Bhakti di Akademi Kepolisian Semarang.
Pangdam V/Brawijaya dalam pembekalan kepada para Taruna dan Taruni TNI dan Kepolisian mengatakan bahwa, kegiatan ini sangat penting dan berarti bagi para Taruna, untuk memberikan data awal tentang profil TNI baik TNI AD, TNI AL maupun TNI AU serta POLRI, lebih lanjut Pangdam meminta kepada para Taruna dan Taruni untuk menjadikan kegiatan ini sebagai wahana untuk menambah wawasan, menggali pengalaman dan ilmu sebanyak-banyaknya, kita berharap agar setelah selesainya kegiatan ini, para Taruna akan mempunyai gambaran nyata dan pemahaman yang lebih utuh tentang kemampuan dan kekuatan satuan-satuan operasional TNI dan Polri serta pola-pola hubungan operasional antar institusi pelaksana, khususnya dalam melaksanakan tugas pokok masing-masing yang diorientasikan kepada kepentingan masyarakat, bangsa dan negara.
Hadir dalam pada acara Bhineka Eka Bhakti diantaranya pejabat dari Akademi TNI selain Mayjen TNI Hari Purdianto S.Ip.,M.Sc (Danjen Akademi TNI), Brigjen TNI Joppye Onesimus Wayangkau (Kasdam V/Brawjiya) Kolonel Laut (S) Bambang Sugiarto (Dirmin), Kolonel Inf Horizon (Paban II/Ops), AKBP Erik Ferdian (Kaden Taruna TK. I Akpol) dan Pa Staf Khusus Pangdam dan para Asisten Kasdam V/Brw. (asmo)
0 komentar:
Posting Komentar