Pages - Menu

Halaman

Senin, 13 Juli 2015

Baksos Balgo Pusura Undang 700 Anak yatim piatu

KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Hari minggu menjelang berbuka puasa halaman Gedung Pusura Jl.Yos sudarso No.9 Surabaya, dipenuhi dengan canda tawa anak yatim piatu yang datang untuk menerima bingkisan dari Balgo Pusura(12/7) kegiatan baksos ramadhan yang sudah menjadi agenda rutin setiap tahun ini juga dihadiri Danrem 084 Baskara jaya, Kolonel Inf Muhamad Nur Rahmad beserta jajaranya.

Balgo Pusura, merupakan badan otonom dari Pusura (Putera Surabaya) yang bergerak dibidang Olahraga Sepak bola/Suporter Surabaya, yang lahir pada tahun 2006, ditengah-tengah puncak kerusuhan yang selalu identik dilakukan oleh Suporter Sepak bola/Bonek(bondo nekat).

Balgo Pusura lahir untuk meredam segala aktivitas para Suporter yang bertindak Anarkis dan mengajak seluruh anggota suporter dan seluruh elemen masyarakat untuk menjaga kota Surabaya menjadi aman dan terkendali.


Salam Balgo,! Satu komando Anti Rusuh,! Diteriakan oleh Hoslih Abdullah, Sekretaris Umum Pusura, yang akrab dipanggil Cak.Dullah, dalam sambutanya untuk membakar semangat para anggota Balgo/ Suporter Surabaya yang dengan tertib mengikuti dan membantu berlangsungnya penyerahan bingkisan, berupa sarung, sembako dan uang tunai kepada anak yatim piatu dan kaum duafa sampai dengan selesai.

Sementara itu, Danrem 084/Baskara jaya, Kolonel Inf Muhamad Nur Rahmad, seirama dengan apa yang diharapkan, Untuk Surabaya yang aman dan terkendali perlu peran penting dari seluruh teman-teman Suporter khususnya Balgo Pusura untuk turut ikut menjaganya, dengan demikian kami jamin Surabaya pasti selalu kondusif.

Masih, Nur Rahmad, untuk semakin mempererat hubungan Suporter dengan warga Danrem, kami Sinergi dengan Salam komanda Balgo/Suporter Surabaya, Satu komando anti rusuh, dengan mengadakan pertandingan sepak bola antar kecamatan nantinya, memperebutkan Piala Danrem 084/Baskara jaya,imbuhnya.

Turut hadir dalam kegiatan Balgo Pusura, Dandim 0832/Surabaya selatan, Letkol Inf Rudi Andriono beserta jajaranya, dan tokoh-tokoh dari seluruh lapisan masyarakat. (asmo)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar