Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Rabu, 09 September 2015

Babinsa Kodim Pamekasan Awasi Pendistribusian Pupuk

KABARPROGRESIF.COM : (Pamekasan) Guna menghindari praktek penyelewengan dalam pendistribusian pupuk, Babinsa Koramil  0826/04 Galis Sertu Solehodin dan Serda Suwanto hari Senin (07.09.2015) melaksanakan pengawasan dan pengawalan pendistribusian pupuk jenis urea di wilayah Kecamatan Galis Kabupaten Pamekasan.

Sebanyak 20 ton pupuk urea didistribusikan ke 3 (tiga) agen resmi yang berada di wilayah Kecamatan Galis yaitu ke Toko Rejeki di Desa Konang sebanyak 5 (lima) ton, agen KUD Guntur Desa Bulay sebanyak 5 (lima) ton dan ke agen di Toko Murah Desa Polagan sebanyak 10 ton.

Diharapkan dengan kegiatan pengawasan yang dilakukan oleh jajaran Kodim 0826/Pamekasan dapat mendukung program pemerintah dalam mewujudkan program swasembada pangan nasional.

"Kita awasi biar tepat sasaran dan tidak ada penyelewengan" tegas Babinsa. "Semua ini agar nantinya petani tidak terlambat saat pemupukan tanaman" imbuhnya.

Pengawasan dan pengawalan pendistribusian pupuk oleh Babinsa mendapat apreasi yang tinggi dari pengelola. "Kami sangat berterima kasih kepada bapak Koramil (Babinsa), karena dengan pengawasan ketat kami bisa terhindar dari tuduhan-tuduhan yang tidak benar" terang Haji Kamil pemilik toko Murah. "Masyarakat jadi percaya terhadap kami" imbuhnya tegas.

Seperti diketahui beberapa saat yang lalu sempat terjadi kelangkaan pupuk urea, terutama saat awal musim tanam tembakau. Selain persoalan kelangkaan pupuk, juga masih terjadi praktek penjualan pupuk bersubsidi oleh kios-kios pupuk.(arf)

0 komentar:

Posting Komentar