Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Sabtu, 05 September 2015

Bupati Pamekasan Canangkan Seribu Jamban

KABARPROGRESIF.COM : (Pamekasan) Pencanangan Program Sejuta Jamban Kabupaten Pamekasan dilaksanakan hari Kamis (03.09.2015) ditempatkan di Dusun Bajik Desa Tentenan BaratKecamatan Larangan. Kegiatan yang dihadiri dan dicanangkan langsung oleh BupatiPamekasan Drs Ach. Safi'i M Si merupakan program pemerintah untuk mengajak masyarakat menjalankan pola hidup bersih dan sehat.

Sasaran program sejuta jamban adalah masyarakat yang tidak atau belum memiliki jamban, utamanya warga miskin. Menurut data masih ada sekitar 4.552 kepala keluarga di Kabupaten Pamekasan yang belum memiliki jamban.

Kodim 0826 sudah mengawali program sejuta jamban dengan membangun 182 jamban, nantinya disinergikan dengan program dari Dinas Kesehatan dan program pemerintah daerah" terang Dandim 0826 Letkol Arm Mawardi, S.A. dalam sambutannya..

Diakhir sambutannya, Dandim berharap agar seluruh warga Pamekasan nantinya memiliki jamban, agar masyarakat tidak buang air besar (BAB) sembarangan dan mengganggu kesehatan serta kenyamanan. "Semoga Pamekasan bebas dari BAB sembarangan" harap Dandim yang diamini oleh hadirin.
Sementara itu, dalam sambutannya Bupati Pamekasan menyambut gembira program sejuta jamban dan mengucapkan terima kasih atas kerja yang ditunjukkan oleh Dandim 0826 beserta jajarannya yang telah mengawali pembangunan 182 jamban.

Dalam kesempatan ini, Bupati juga minta maaf, karena seharusnya kegiatannya adalah pencanangan bersama Kodim dengan Pemda, namun Pemda belum siap. "Kerjasama program akan berlanjut, karena kebetulan ada program yang serupa di dinas kesehatan" tegas Bupati.

Program utama pemerintah Kabupaten Pamekasan setelah pendidikan adalah kesehatan. Salah satu faktor terciptanya kesehatan melalui pola hidup sehat diantaranya tidak BAB sembarangan.
Pamekasan sudah ditetapkan oleh pemerintah Jawa Timur sebagai salah satu dari lima kabupaten di Propinsi Jawa Timur yang dijadikan pilot project kabupaten bebas dari BAB sembarangan. Sehingga untuk mewujudkan project tersebut, kedepan akan dilaksanakan kerjasama dengan Kodim 0826 agar terlaksananya dengan efektif dan maksimal.

Kegiatan yang dihadiri Forpimda Pamekasan, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pamekasan, Forpimka Larangan, Galis dan Padenawu serta masyarakat dilanjutkan pemasangan closet sebagai simbol pencanangan oleh Bupati Pamekasan didampingi Forpimda. (ARF)

0 komentar:

Posting Komentar