Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Kamis, 08 Oktober 2015

BABINSA BOJONEGORO HADIRI SOSIALISASI PPHT

KABARPROGRESIF.COM : (Bojonegoro) Bertempat di Balai Desa Bendo Kecamtan Kapas, Serda Adi Widayat (Babinsa) Koramil 0813-02/Kapas turut serta dalam Sosialisasi Perencanaan, Penerapan Penanggulangan Hama Terpadu (PPHT) pada Rabu (07/10) bersama Kelompok Tani Mekar Jaya I, II, III dan IV.Para peserta sosialisasi yang bekerja sama dengan Badan Pangan Dunia (FAO) tersebut diikuti dengan penuh antusias oleh Kelompok Tani dan peserta yang hadir.

Kegiatan yang dihadiri oleh Edy Sumartono (FAO), Kadistan Bojonegoro (Ahmad Jupari), Kepala Desa Benda serta para warga Kelompok Tani yang berjumlah tidak kurang dari 50 orang.
Sosialisasi pertanian dalam rangka, Penanggulangan dari serangan hama guna peningkatan hasil pertanian para petani tersebut diikuti pula dengan sesi tanya jawab.

“Kami sangat senang sekali dapat pengarahan seperti ini,karena dengan adanya arahan dari Bapak kapala Dinas Pertanian dan Bapak Kapala Laborat tadi,semoga hasil panen nanti harapan dari kelompok tani akan lebih meningkat,”Kata Pak Sarman anggota pok tani mekar jaya 2 yang mengikuti acara tersebut. (Arf)

0 komentar:

Posting Komentar