Selasa, 06 Oktober 2015

KABARPROGRESIF.COM : (Magetan) Korem 081/DSJ, Kodim 0804/Magetan, Dalam pelaksanaan Pembinaan Teritorial (Binter) yang di laksanakan oleh koramil 0804/10 Kawedanan dan untuk mempererat tali silaturohmi serta meningkatkan kemanunggalan Tni Koramil 0804/10 Kawedanan dan Rakyat melalui kegiatan yang bersifat lintas sektoral terpadu dan melibatkan seluruh komponen masyarakat. Karya Bakti pembuatan serta perbaikan Irigasi di wilayah kecamatan Kawedanan di harapkan akan mempererat hubungan TNI dengan Rakyat serta dapat meningkatkan taraf hidup masyakat kususnya para petani. Selasa (6/9).

Karya Bhakti merupakan salah satu metode Binter, yang pelaksanaanya dilaksanakan secara terpadu dengan melibatkan seluruh komponen masyarakat yang ada di wilayah guna mewujudkan kemanunggalan TNI-Rakyat serta mempererat persatuan dan kesatuan dengan komponen masyarakat. Peran Danramil 0804/10 Kawedanan yang mempunyai tanggung jawab kecamatan Kawedanan kususnya tugas TNI selain perang berperan aktip dalam menjaga keutuhan dan keamananan wilayah dari pengaruh budaya asing, isis, paham radikal (igaras) serta proxy war dari Negara asing.
          
            Pelaksanaan Karya Bhakti yang melibatkan Seluruh komponen masyarakat serta perangkat desa Sugihrejo, khususnya  warga Rt.02/03 dsn Sugihrejo.Danramil 0804/10 Kawedanan Kapten Inf Suprianto beserta anggota Koramil 0804/10 Kawedanan bahu membahu bergotong royong memperbaiki irigasi sepanjang 230 Meter .

            Didalam kegiatan karya bhakti tersebut di sambut sangat baik dan antusias oleh masyarakat kususnya para petani.Adanya peran serta dari personil Koramil 0804/10 Kawedanan membantu membuat sarana irigasi  dapat meningkatkan taraf hidup petani serta mendorong semangat kebersamaan dan  gotong royong sesama warga  (arf)

0 komentar:

Posting Komentar

Narkoba

Koperasi & UMKM

Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Translate

Hukum

Metropolis

Nasional

Pidato Bung Tomo


Hankam

Popular Posts

Blog Archive