Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Senin, 09 November 2015

Kodim Depok Raih Juara II Festival Perahu Naga

KABARPROGRESIF.COM : (Depok) Tim dayung Kodim 0508/Depok ikut memeriahkan Festival Perahu Naga yang digelar Persatuan Olahraga Dayung Indonesia (Podsi) kerjasama dengan Dinas Pariwisata dan Olahraga Kota Depok, di Setu Rawa Besar (Lio) Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Depok, Minggu (8/11).

Berkat Kekompakkan dan semangat, tim dayung kodim berhasil menjadi juara kedua menempuh jarak 100 meter dengan waktu 1.07.30, beda tipis dengan juara I dari Kecamatan Cilodong dengan waktu 1.04.28. Sedangkan juara III diraih tim Naga Hitam Pondok Rangon dengan waktu 1.11.08.

Dandim 0508/Depok Letkol Inf Santosa selaku koordinator tim dayung mengapresiasi kegiatan festival perahu naga yang digelar bersamaan dengan festival seni dan budaya. Menurut Santosa, ajang ini selain untuk mengenalkan lomba perahu naga juga sebagai media promosi tentang olahraga dayung, seni dan budaya kepada masyarakat Depok.

"Kegiatan semacam ini perlu dibudayakan sehingga generasi muda akan lebih kreatif di masa mendatang. Selamat tim dayung Kodim 0508 Depok,"tegas Dandim. (arf)

0 komentar:

Posting Komentar