Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Selasa, 24 November 2015

Temu Tani dan Panen Raya Jagung Bisi -18 di Desa Babatan Kec. Patianrowo Kab. Nganjuk

KABARPROGRESIF.COM : (Nganjuk) Kepala Staf Kodim 0810/Nganjuk Mayor Arm Mulyadi mewakili Dandim 0810/Nganjuk menghadiri Acara Temu Tani dan Panen Raya Jagung Bisi -18 yang  di tanam oleh Gapoktan " Sri Rejeki " Desa Babatan Kecamatan Patianrowo Kabupaten Nganjuk  pada hari Selasa tanggal 24 November 2015 pukul 09.15 s.d 11.00 WIB bertempat di Desa Babatan Kec. Patianrowo Kab. Nganjuk.Selasa(24/11)
                                                                                                         
Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Nganjuk Ir. Agus Subagiyo dalam sambutanya menyampaikan bahwa Kabupaten Nganjuk termasuk daerah penghasil jagung dan alhamdulillah produksi di Wilayah Kabupaten Nganjuk tahun ini meningkat 5,7 %. Permasalahan pengairan dalam waktu dekat di Kecamatan Rejoso akan di bangun waduk Semantok karena tanpa air yg memadai hasil petanian tidak akan bisa maksimal.

Sementara itu UPTD Dinas Pertanian Jatim Ir Satoto Pambudi M.Si menyampaikan Produksi pertanian di Jatim tahun ini meningkat sangat luar biasa di bandingkan dua tahun sebelumnya. Kemenangan Jatim adalah petaninya yang sangat luar biasa khususnya Wilayah Nganjuk, dan kami akan menyiapkan benih yg bagus guna bisa mencapai hasil yg maksimal. Pemberian Pin emas sebagai penghargaan dari Menpan yang di berikan secara simbolis oleh Staf Khusus Menpan Prof Dr Sam Herodian kepada Ir.Subagiyo (Kepala Dinas Pertanian Kab.Nganjuk dan Mayor Arm. Mulyadi Kasdim 0810/Nganjuk.

Sedangkan Staf Khusus Mempan Prof Dr Sam Herodian M.Si dalam sambutannya mengatakan Kita akan bersama - sama memproduksi jagung untuk bangsa ini sebanyak - banyaknya dan harga jagung sekarang bagus serta kita tidak import tapi malah  ekspor. Kalau hasil jagung kita meningkat terus maka Menpan akan terus memberikan bantuan pada wilayah yang hasilnya bagus. Tahun ini sedang di buat mesin pemanen jagung apabila tahun depan selesai nanti akan di uji coba salah satunya di Wilayah Nganjuk.  Apabila ada sesuatu yg kurang silahkan di sampaikan pada pihak terkait karena  Menpan akan selalu merespon apa yang mejadi keluhan petani. Tandasnya.

Tampak hadir pada acaraTemu Tani dan Panen Raya Jagung Bisi -18 tersebut Staf Khusus Menpan Prof.Dr. Sam Herodian, Kasdim 0810/Nganjuk Mayor Arm Mulyadi, Dinas Pertanian Propinsi Jatim Prof.Ir.Yunan, Kepala Unit Pelaksana Teknis Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Holtikultura Ir.Ketut Marsudiono, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Nganjuk Ir. Agoes Soebagiyo, Gabungan Kelompok Tani  Se- Kabupaten Nganjuk, Muspika Kecamatan Patianrowo, UPTD Pertanian Se-Kabupaten Nganjuk dan kelompok tani sekitar 150 orang.(arf)

0 komentar:

Posting Komentar