KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Sumardi memimpin upacara Penutupan Pendidikan Secaba Reguler TNI AD TA. 2015, bertempat di lapangan upacara Pusdik Secaba Rindam V/Brawijaya, Selasa 24/11/2015.
Pangdam V/Brawijaya dalam amanatnya menyampaikan ucapan “selamat “ kepada Bintara yang baru dilantik. “Dengan
bekal semua ilmu pengetahuan, ketrampilan dan olah keprajuritan yang telah
diperoleh selama mengikuti pendidikan pembentukan ini dapat dijadikan sebagai
bekal dalam melaksanakan tugas-tugas yang akan datang.” Ucap Pangdam.
Dengan perubahan status dari Tamtama menjadi Bintara, hal ini tentunya
akan membawa konsekuensi tersendiri baik dalam sikap, cara berpikir maupun
bertindak sebagaimana dipersyaratkan bagi seorang Bintara. Kedudukan Bintara
dalam organisasi TNI AD, adalah sebagai kader dan unsur pimpinan pada satuan
setingkat regu yang memiliki tanggung jawab cukup berat. Oleh karena itulah,
maka Bintara dikatakan sebagai tulang punggung satuan, salah satu tantangan tugas ke depan sejalan
dengan program TNI AD adalah bagaimana berupaya membantu pemerintah untuk
mewujudkan Swasembada Pangan menuju Ketahanan Pangan Nasional.
Diakhir amanatnya
Pangdam memberikan penekanan antara lain, Pertama, Bekerjalah dengan tulus ikhlas yang didasari dengan
keimanan dan keyakinan, bahwa tugas yang kalian laksanakan adalah bagian dari
ibadah. Kedua, Hayati, resapi dan
amalkan jati diri prajurit TNI, yaitu sebagai tentara rakyat, tentara pejuang
dan tentara nasional, sehingga kalian akan tetap tegar didalam menghadapi
segala tantangan tugas. Ketiga, Tumbuh
kembangkan sikap loyalitas dan kebersamaan yang tinggi antara sesama prajurit
agar terwujud satuan yang solid, sehingga tugas apapun yang diberikan dapat
dilaksanakan dengan baik. Keempat, Jadilah Bintara yang dapat diandalkan,
hindari tingkah laku dan perbuatan yang dapat merusak citra dan nama baik TNI dimata masyarakat, dengan cara
mengamalkan Sumpah Prajurit, Sapta Marga dan 8 Wajib TNI.
Hadir pada acara
tersebut, Ibu Ketua Persit Kartika
Chandra Kirana PD V/Brawijaya beserta pengurus, Danrindam V/Brawijaya, Asintel
Kasdam V/Brawijaya, Aspers Kasdam V/Brawijaya, Bupati beserta Forkopimda Kabupaten Jember.(asmo)
0 komentar:
Posting Komentar