KABARPROGRESIF.COM : (Ngawi) Anggota Koramil 0805/13 Kedunggalar memberikan arahan kepada peserta Pramuka Kursus Mahir Tingkat Dasar Guru SDN se-kecamatan Kedunggalar, materi penjelajahan dari masing - masing kelompok, bertempat di halam SDN Kedunggalar, Kabupaten Ngawi, Selasa 22 Desember 2015.
Pendidikan Kepramukaan adalah proses pembentukan kepribadian, kecakapan hidup dan ahlak mulia pramuka melalui penghayatan dan pengamalan nilai-nilai Kepramukaan. Pendidikan Kepramukaan berisi perpaduan proses pengembangan nilai sikap. Kursus pembina pramuka merupakan salah satu wujud upaya gerakan pramuka dalam mempersiapkan generasi muda menjadi generasi yang berwatak, bermoral dan memiliki budi pekerti yang luhur. serta para pembina menjadi contoh di sekolahnya masing masing.
Kursus Pembina Mahir Tingkat Dasar yang diselenggarakan oleh Kwaran Kedunggalar, diharapkan dapat membekali calon Pembina untuk menambah pengetahuan dan pengalaman praktis kepramukaan agar bisa menjadi Pembina pramuka di SD se kecamatan Kedunggalar, serta sebagai upaya peningkatan pengetahuan dan wawasan Pembina Pramuka dalam membina peserta didik agar tercapainya tujuan gerakan Pramuka.
Pada kegiatan ini diharapkan menghasilkan Pembina Pramuka yang memiliki pengalaman dalam hal Kepramukaan serta memahami ide dasar Kepramukaan. Tidak sekedar memandang pendidikan, tetapi juga kepramukaan sebagai pelengkap kegiatan ekstrakurikuler di sekolah, sehingga pendidikan kepramukaan bisa masuk dalam sistem pendidikan nasional, yaitu sebagai subsistem pendidikan formal.
Dalam kesempatan tersebut, Sambutan Dandim 0805/Ngawi Letkol Sugiyono, melalui Pasiintel Kodim Ngawi Kapten Chb Sutana menyampaikan “Pramuka Saka Wira Kartika ini merupakan wadah dan sarana untuk mengembangkan kemampuan diri yang kreatif dan inovatif, mencetak kader-kader bangsa yang berkualitas, berkarakter, disiplin berwawasan kebangsaan patriotik dan terpatri rasa cinta tanah air serta memiliki semangat mempertahankan NKRI”, jelasnya. (arf)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar