Pages - Menu

Pages - Menu

Rabu, 23 Desember 2015

Keluarga Besar Kodam V/Brawijaya Peringati Hari Ibu

KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Sebagai bentuk ucapan puja dan puji syukur kepada Tuhan YME pada hari ini tanggal 22 Desember 2015, keluarga besar Kodam V/Brawijaya menyelenggarakan Upacara Peringatan Hari Ibu, bertindak selaku Inspektur Upacara Kapendam V/Brawijaya Kolonel Inf Washington S bertempat di lapangan apel Kodam V/Brawijaya.

Adapun yang melatarbelakangi peringatan hari Ibu ini diawali dari sejarah dilaksanakannya kongres wanita Indonesia yang pertama pada tanggal 22 sd 25 1928 dengan tujuan mempersatukan beberapa kelompok organisasi perempuan yang saat itu masih terpecah belah, agar terbentuk satu kesatuan yang bulat. Atas dasar itulah peristiwa ini ditetapkan oleh pemerintah sebagai Hari Ibu.

Kaum ibu sepanjang sejarah umat manusia mempunyai peran yang sangat menentukan bagi perkembangan dan keberadaan manusia itu sendiri. Kita semua ada adalah lantaran Ibu, dan Ibu pulalah yang mengasuh, merawat dan mendidik sehingga menjadi manusia yang berguna bagi nusa, bangsa dan agama.
Demikian pentingnya peran kaum ibu, sehingga bukan masanya lagi seseorang meremehkan kaum ibu, khususnya di era reformasi seperti sekarang ini. Hal ini telah dibuktikan dengan banyaknya peran, kedudukan dan jabatan penting yang dipegang kaum ibu.

Namun perlu di ingat sebagai kaum ibu, bagaimanapun sibuknya di luar rumah hendaknya jangan melupakan kewajiban sebagai seorang ibu. Ibu sebagai seorang pendamping suami yang mampu memberikan motivasi dan spirit serta mendorong kemajuan karir suaminya. Ibu sebagai pengembangan keturunan dan sekaligus sebagai pendidik dan pengasuh anak-anaknya agar kelak menjadi anak yang dapat diandalkan bagi kemajuan bangsa dan negaranya. Sebagai warga negara, ibu-ibu juga ikut aktif dalam kegiatan kemasyarakatan dan berpartisisipasi dalam pembangunan bangsa. (arf)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar