Pages - Menu

Pages - Menu

Senin, 28 Desember 2015

Koramil Sepulu Pantau Kondisi Pasar Sapi

KABARPROGRESIF.COM : (Bangkalan) Untuk membantu kelancaran dan kondusifitas wilayah di Bangkalan, personel Kodim Bangkalan pantau pasar sapi yang berada di Kecamatan Sepulu, Bangkalan. Minggu 27 Desember 2015

Komandan Koramil (Danramil) Sepulu Kapten Inf Yusron menngungkapkan, “kegiatan yang dilakukan Babinsa pantau kegiatan pasar ini adalah untuk menjamin kelancaran kegiatan perekonomian di pasar Sepulu,”ungkap Danramil.

Lanjut Danramil, dirinya memerintahkan beberapa personel Babinsa untuk segera melakukan pemantauan di sekitar lokasi pasar sapi tersebut.

“sudah ada beberapa Babinsa yang kita terjunkan untuk melakukan patroli rutin di lokasi itu,”tutur Danramil.

Sebelumnya. Komandan Kodim (Dandim) Bangkalan, Letkol Inf Sunardi Istanto menegaskan seluruh personel di jajarannya untuk membantu Kepolisian setempat dalam upayanya menjaga ketertiban dan memberantas peredaran maupun jaringan narkoba yang saat ini sudah mulai merajalela.

“Kalau target (pelaku peredaran narkoba, red) sudah di depan mata, langsung saja tangkap dan langsung serahkan ke Kepolisian setempat untuk diproses sesuai hukum yang sudah berlaku,”kata Dandim.

Beberapa tindakan untuk mengantisipasi sekaligus mencegah maraknya peredaran narkoba di Bangkalan, seluruh personel juga dihimbau untuk melakukan pengawasan terhadap para wisatawan maupun warga asing yang melakukan kunjungan ke Bangkalan. (arf)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar