Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Selasa, 08 Desember 2015

Mayjen TNI Sumardi Pimpin Ziarah ke TMP 10 Nopember Surabaya

KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Rangkaian kegiatan dalam rangka peringatan HUT Kodam V/Brawijaya ke-67 dan Hari Juang Kartika (HJK) yang ke-70 terus berlanjut. Pada Selasa, 8 Desember 2015, Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Sumardi memimpin langsung Ziarah Rombongan jajaran Kodam V/Brawijaya di Taman Makam Pahlawan (TMP) 10 Nopember Surabaya.

Ziarah kali ini juga diikuti Staf di jajaran Kodam V/Brawijaya, perwakilan dari Batalyon, para Veteran dan Persit KCK. Kegiatan Ziarah Rombongan diawali dengan penghormatan umum kepada para pahlawan kusuma bangsa dilanjutkan peletakan karangan bunga oleh pimpinan rombongan ziarah dan tabur bunga di makam pahlawan.
            Kegiatan ziarah ini memiliki arti yang sangat penting, di samping sebagai penghormatan kepada para pahlawan yang telah mendarma baktikan jiwa raganya juga sebagai bukti kebesaran bangsa Indonesia, karena bangsa yang besar adalah bangsa yang mau menghargai para pahlawannya.

            Bentuk penghormatan ini tidak pernah akan lepas dari dada dan sanubari putra dan putri penerus bangsa untuk senantiasa menghormati dan menghargai serta mengenang jasa-jasa para pahlawan kusuma bangsa yang telah mendahului kita.

            Di hari menjelang HUT Kodam V/Brawijaya ke-67 dan Hari Juang Kartika (HJK) yang ke-70  ini sebagai waktu yang tepat untuk berjiwa besar sebagai warga Kodam V/Brawijaya yang berangkat dan besar dari rakyat, sekaligus sebagai rasa syukur atas jasa-jasa para Pahlawan yang telah mengorbankan harta dan nyawa untuk mewujudkan dan mempertahankan Kemerdekaan RI.

            Ziarah diakhiri dengan penandatanganan buku kunjungan oleh Pangdam V/Brawijaya diikuti peserta rombongan lainnya. (arf)

0 komentar:

Posting Komentar