KABARPROGRESIF.COM : (Bangkalan) Babinsa Koramil 08/Tragah jajaran Kodim 0829/Bangkalan Sertu Rudy dan Serda Bekti memantau pendristribusian pupuk bersubsidi di kios pengecer pupuk.
Kegiatan pengecekan dan pendataan pupuk bersubsidi bertujuan untuk mengetahui apakah persediaan dan penyaluran pupuk bersubsidi telah sesuai pendistribusiaannya serta peruntukannya kepada para petani yang ada di wilayah Kecamatan Tragah dan sekitarnya, ujar Danramil Tragah, Kapten Kav Handre Tjahjo.
“Dengan adanya pengawasan oleh Babinsa diharapkan untuk penyaluran pupuk terutama pada saat musim tanam yang akan datang harus tepat sasaran kepada petani sesuai alokasinya Ini Juga untuk mencegah apabila ada oknum-oknum yang berusaha berbuat curang dengan tindakan penimbunan maupun penyelewengan terhadap pupuk bersubsidi,”Tegasnya.
Sementara Menurut H. Toha salah satu pemilik kios mengatakan, “pihaknya selalu mematuhi prosedur tentang penyaluran pupuk bersubsidi kepada petani wilayah Lajing, Pihaknya hanya melayani kelompok tani dibawah tanggung jawab penyalurannya sesuai Jumlah alokasi dari distributor sudah disesuaikan dengan jumlah kebutuhan dari para petani atau kelompok tani,”Tuturnya.
“Beberapa pemilik Kios meminta, agar Babinsa bisa membantu pengamanan terutama pada saat datangnya pupuk di tempatnya, karena sering terjadi desak-desakan saat para petani atau kelompok mengambil pupuk” Kata Toha. (Arf)
Jumat, 22 Januari 2016
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar