KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Kodam V/Brawijaya membuka pendaftaran penerimaan Calon Prajurit Tamtama TNI AD Gelombang I TA 2016, dengan alokasi penerimaan Prajurit Tamtama sebanyak 320 orang, bagi para pemuda warga negara Indonesia di wilayah Jatim.
Jadwal Pendaftaran dilaksanakan pada 22 Februari s.d 5 Maret 2016. secara online melalui website penerimaan Prajurit TNI AD dengan alamat, http://rekrutmen-tni.mil.id, Bila Pendaftaran online terdapat gangguan maka calon dapat mendaftar langsung ke Ajen Korem terdekat di masing-masing wilayah antara lain : 1. Wilayah Madiun di Ajenrem 081/DSJ Madiun Jl. Kompol Sunaryono No.8, Kec. Madiun, Kota Madiun, Jawa Timur , 2. Wilayah Mojokerto di Ajenrem 082 Mojokerto Jl. Gajah Mada No.2, Magersari, Kota Mojokerto, Jawa Timur, 3. Wilayah Malang di Ajenrem 083 Malang dan Ajendam V/Brawijaya Malang Jl. Terusan Kesatrian, Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur, 4. Wilayah Surabaya di Ajenrem 084/BJ Surabaya Jl.Krembangan Barat No.65 Surabaya, Jawa Timur.
Persyaratan umum untuk menjadi prajurit TNI AD
1. Warga Negara Indonesia;
2. Beriman Kepada Tuhan Yang Maha Esa;
3. Setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia;
4. Pada saat dilantik menjadi prajurit berumur rendah 18 tahun;
5. Sehat jasmani dan rohani;
6. Tidak sedang kehilangan hak menjadi prajurit berdasarkan putusan pengadilan yang telah memperoleh ketentuan hukum tetap; dan
7. Selain itu harus mematuhi persyaratan lain yang ditentukan dan lulus pengujian atau lulus penyaringan.
Persyaratan Prajurit Tamtama TNI AD TA. 2016
1. Pria, bukan anggota/mantan anggota prajurit TNI/Polri;
2. Berumur sekurang-kurangnya 18 tahun dan setingginya 22 tahun pada saat pembukaan pendidikan tanggal 21 April 2016
3. Serendah-rendahnya berijazah/lulusan SMP/Tsanawiyah atau yang setara baik negeri atau swasta yang terakriditasi.
4. Memiliki tinggi badan sekurang-kurangnya 163 cm serta memiliki berat badan seimbang menurut ketentuan yang berlaku;
5. Belum pernah kawin dan sanggup tidak kawin selama dalam pendidikan pertama sampai dengan 2 tahun setelah selesai pendidikan pertama; dan
6. Harus mengikuti pemeriksaan/pengujian yang diselenggarakan oleh panitia penerimaan yang meliputi : Adminitrasi, kesehatan, jasmani, mental ideologi, psikologi dan akademik.
Dalam penerimaan Prajurit Tamtama TNI AD TA. 2016 ini, panitia tidak memungut biaya apapun, dan panitia menghimbau, hendaknya para peserta seleksi menghindari praktek-praktek yang bersifat pungli/kolusi atau KKN. (arf)
0 komentar:
Posting Komentar