KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Bertempat di lapangan Polrestabes Surabaya (16/0/2016) Satuan Reserse Narkoba (Reskoba) Polrestabes Surabaya, kembali memamerkan hasil tangkapan yang berada di lokasi wilayah hukumnya.
Dengan slogan "Tumpas Narkoba Semeru" Satuan Reserse Narkoba berhasil mengungkap 76 Kasus, jumlah TO 20 kasus, Jumlah non TO 56 kasus, total jumlah tersangka 94 orang, diantaranya 92 tersangka laki-laki dan 2 tersangka perempuan.
OPS "Tumpas Narkoba Semeru" yang dimulai (04-15/02/2016), yang hanya membutuhkan waktu 12 hari, berhasil menangkap dan mengamankan barang bukti berupa Sabu sebanyak 139,568 Gram, Ekstasi 508,5 Butir, H.5 1700 butir, Ganja 10,78 Gram, Pil Double L 146 Butir, Obat Keras 4 Butir, Kosmetik 742 kotak sabun rdl warna kuning, 1300 kotak sabun rdl warna merah, 1550 lembar plastik, 74 Batang sabun rdl, 55 pak sabun Batang, Nota pengiriman, Mesin pembungkus sabun.
Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Iman Sumantri, menegaskan, operasi yang digelar ini semata-mata hanya bertujuan untuk masyarakat, agar seluruh masyarakat merasa aman, nyaman dan terlindungi.
"Khususnya untuk seluruh anak buah dan sebagai aparat penegak hukum, kewaspadaan harus ditingkatkan, kita harus waspada, waspada dan waspada bahaya Narkoba," pungkasnya, (asmo)
Selasa, 16 Februari 2016
Home »
Kriminalitas
» Tumpas Narkoba Semeru Berhasil Ungkap 76 Kasus
0 komentar:
Posting Komentar