Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Selasa, 15 Maret 2016

Kodim 0501/JP BS Tingkatkan Kemampuan Komsos

KABARPROGRESIF.COM : (Jak Pusat) Kodim 0501/Jakarta Pusat BS melaksanakan kegiatan Katpuan Komsos (peningkatan kemampuan Komsos) TA. 2016, bertempat di Aula Makodim 0501/Jakarta Pusat BS Jl. Selaparang Blok B 11 Kav 1, Kel. Gunung Saharai Selatan, Kec. Kemayoran, Jakarta Pusat, Senin (14/3/16).

Dalam kesempatan tersebut Kasdim 0501/Jakarta Pusat BS Letkol Arh Rakhmat Santoso berkenan membuka secara langsung pelaksanaan kegiatan Katpuan Komsos TA. 2016.

Dalam sambutannya Kasdim menyampaikan komunikasi merupakan satu kebutuhan manusia yang mendasar, karena kodrat kita sebagai makhluk sosial ada keterikatan dan ketergantungan antara satu dan yang lainnya, apabila komunikasi ini dapat berjalan dengan baik, maka setiap kendala dan permasalahan yang ada dapat diketahui secara dini.

Komunikasi sosial merupakan benang merah dari tiga metode binter, sehingga apabila metode komunikasi sosial dapat terlaksana dengan baik dan optimal, maka saya yakin pencapaian dari dua metode binter lainnya dapat terlaksana secara maksimal, papar Kasdim.

Lebih lanjut Kasdim menghimbau agar kegiatan semacam ini bukan merupakan kegiatan program secara ceremonial belaka yang kita laksanakan setiap tahun saja. Namun hal ini dapat membekali dan meningkatkan kemampuan kita sebagai aparatur kewilayahan dalam hal komunikasi sosial guna pelaksanaan Binter di wilayah kita.

Di akhir sambutannya Kasdim menekankan bahwa Kemampuan akan metode komsos merupakan syarat mutlak yang harus dimiliki dan dikuasai oleh setiap aparat komando kewilayahan, asah dan pertajam terus kemampuan Komsos, jangan pernah bosan kita untuk selalu belajar dan berlatih guna memelihara dan meningkatkan kemampuan kita buat bekal di lapangan nantinya.

Adapun materi yang diberikan pada kegiatan tersebut adalah materi kebijakan-kebijakan Kasad dalam bidang teritorial tahun 2016, lima kemampuan teritorial, sikap teritorial, metode Binter pengetahuan tentang radikalisme dan terorisme dan pengetahuan tentang revolusi mental dalam upaya memperkokoh kedaulatan, meningkatkan daya saing, serta mempererat persatuan dan kesatuan bangsa. (arf)

0 komentar:

Posting Komentar