Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Kamis, 07 April 2016

Koramil Widang, Dukung Pembinaan HIPPA ( Himpunan Petani Pemakai Air )



KABARPROGRESIF.COM : (Tuban) Untuk menumbuhkan rasa kebersamaan akan kebutuhan irigasi pada masyarakat petani di Kecamatan Widang, Kamis pagi (7/4/2016), Dinas Pertanian Kecamatan Widang menggelar acara pembinaan kelompok Himpunan Petani Pemakai Air (HIPPA) “Tegal Jaya”.  

Kegiatan yang dilaksanakan di Balai Desa Tegalrejo Kecamatan Widang tersebut di hadiri oleh Team Pembina HIPPA Kab.Tuban, Muspika dan Masyarakat/Petani setempat yang terhimpun dalam kelompok HIPPA “Tegal Jaya” Desa Tegalrejo Kec. Widang. Adapun dalam kegiatan tersebut membahas masalah-masalah yang berkaitan dengan penggunaan dan pengaturan air irigasi yang bersumber dari sungai Bengawan Solo.

Menurut Danramil 0811/08 Widang Kapten Arh Sutomo, pihaknya sangat mendukung kegiatan ini karena sistem irigasi HIPPA menjadi bagian dari pertanian Kecamatan Widang dalam rangka mendukung program pemerintah tentang swasembada pangan. Organisasi seperti HIPPA, awalnya terkait dengan pemerintahan desa sebagai pusat pengaturan kemasyarakatan, dalam perkembangannya organisasi ini ada secara tradisional dan mengakar di masyarakat karena dibentuk sendiri oleh sekelompok petani berdasarkan kebutuhannya. “Dengan adanya sistem irigasi yang disediakan oleh HIPPA ini diharapkan masyarakat dapat memenuhi kebutuhan irigasi lahan pertaniannya tanpa harus mengandalkan jasa irigasi yang dikelola perorangan”. Kata Danramil.(arf)

0 komentar:

Posting Komentar