Senin, 25 April 2016
Lomba Nyanyi Antar Kompi Persit Yonif Mekanis 202 Tajimalela
KABARPROGRESIF.COM : (Bekasi) Dalam rangka memperingati Hari Kartini, Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 3 Yonif Mekanis 202/Tajimalela menyelenggarakan lomba nyanyi antar Kompi. Lomba tersebut dilaksanakan di Aula Rekreasi Yonif Mekanis 202/Tajimalela dengan peserta perwakilan dari Kompi-kompi. Sabtu (24/4).
Dalam lomba nyanyi tersebut tiap peserta menyanyikan 3 judul lagu yaitu 1 lagu wajib yang dinyanyikan yaitu Indonesia Pusaka dan 2 buah lagu yaitu lagu kenangan dan lagu gembira sesuai pilihan peserta.
Lomba ini bertujuan untuk memperingati Hari Kartini maka dari itu Lomba ini diikuti dengan ceria, bangga dan bahagia oleh peserta. Siapapun yang menjadi juara dalam lomba ini yang nantinya akan mengikuti lomba ke jenjang yang lebih tinggi untuk mewakili Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 3 Yonif Mekanis 202/Tajimalela.
Untuk menjaga keterbukaan penilaian yang menjadi juri Lomba ini adalah Ibu Wakil Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 3 Yonif Mekanis 202/Tajimalela, Ketua Seksi Organisasi Persit KCK Ranting 3 Yonif Mekanis 202/Tajimalela dan Dansimin/Pers/Ma Yonif Mekanis 202/Tajimalela Serka Mujianto.serta Basi Intel Yonif Mekanis 202/Tajimalela Sertu Dodik Trianto Juara 1 dalam perlombaan ini diraih oleh Ibu Deny W dari Kompi Mekanis 3, Juara 2 Ibu Farid dari Kompi Markas dan Juara 3 Ibu Deni H dari Kompi Mekanis 1. (arf)
0 komentar:
Posting Komentar