Selasa, 12 April 2016
Upaya Dandim Kediri dalam Dongkrak Serapan Beras oleh Bulog
KABARPROGRESIF.COM : (Kediri) Daya serapan gabah, khususnya di Kediri, menjadi perhatian khusus untuk mendongkrak pasokan beras Bulog. Dandim Kediri Letkol Inf Purnomosidi, Kepala Disperta Kabupaten Kediri Imam Widodo Santoso dan Kepala Bulog Sub Drive V Kediri Wahyu Sutanto, berkeliling ke lokasi pengeringan dan penggilingan gabah di beberapa tempat, untuk memantau langsung serapan gabah dari petani, Senin (11/04/2016).
Setelah mengunjungi Kecamatan Kunjang, Purwoasri dan Plemahan, salah satu tempat pengeringan dan penggilingan gabah di Kecamatan Papar, mendapat bagian kunjungan terakhir bagi rombongan Kodim Kediri dan Bulog serta Disperta. Dari kunjungan tersebut, didapati tampungan beras dengan kapasitas yang cukup besar, apalagi saat ini di Kecamatan Papar mulai berlangsung musim panen padi.
Danramil Papar Kapten Inf Tafsir menuturkan, bila produksi gabah dari petani saat ini cukup berlimpah, kendati masih perlu dikaji ulang tentang nilai potensial serapan gabah oleh Bulog, sebagai alokasi utama bagi petani. Selain itu, kondisi gabah disini ,relatif layak untuk dipasok ke Bulog, bila ditinjau secara kualitas dan kuantitas.
"Saya minta Pak Wahyu (Kepala Bulog) untuk menerima seluas-luasnya beras yang ada disini, karena terbukti dilihat dari kualitas dan kuantitas sudah standard. Apalagi sinyal bebas syarat dan ketentuan yang berbelit-belit sudah tidak berlaku lagi," kata Letkol Inf Purnomosidi diakhir kunjungannya.(arf)
0 komentar:
Posting Komentar