Kamis, 12 Mei 2016



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Sebanyak 28 orang perwira calon penyidik tindak pidana tertentu di laut mendapatkan pembekalan dan penyegaran ilmu hukum yang digelar di Gedung Serba Guna, Mako Lantamal V, Surabaya, Kamis (12/4).

Ke-28 perwira tersebut berasal dari Pangkalan TNI Al (Lanal) dijajaran Lantamal V yakni dari Lanal Tegal, Cilacap, Jogyakarta, Semarang, Batuporon, Malang, Banyuwangi, Bali, perwira dari Satuan Keamanan Laut (Satkamla), Dinas Kesyahbandaran Lantamal V dan Detaseman Markas lantamal V.

Pada pembekalan tersebut, Kepala Dinas Hukum (Kadiskum) Lantamal V, Letkol Laut (KH) Ida Kade Sadnyana mendapat giliran petama untuk memberi pencerahan hukum kepda para perwira Lantamal V ini terutama materi tentang tindak pidana tertentu di laut.

Kade –sapaan akrab Kadiskum Lantamal V ini- dalam penjelasannya selalu dikaitkan dengan beberapa kasus yang sudah dan tengah ditangani TNI Al/Lantamal V, sehingga para peserta lebih mudah mengerti dan memahami cara penanganan hukum yang harus diambil bila hal tersebut terjadi diwilayah kerjanya.

Selain memberikan pembekalan, Kadiskum Lantamal V juga membuka secara resmi acara pelaksanaan pembekalan kepada 28 orang calon perwira penyidik Tindak Pidana Tertentu Dilaut yang dilangsungkan sehari ini.

Pada sesi kedua, para calon penyidik Lantamal V ini mendapatkan materi tentang pengantar intelijen dan teknik pengumpulan data yang disampaikan  Pabanlid Sintel Lantamal V, Letkol Laut (S) Ajik Sismianto,S.E., dilanjutkan Komandan Satuan Keamanan Laut (Dansatkamla) Lantamal V, Letkol Laut (P) Stenley Lakahena dengan materi tentang prosedur tetap keamanan laut dan penegakan hukum oleh TNI AL.

Pada sesi ke empat, Pabanren Sops Lantamal V Mayor Laut (P) Yudho Pamungkas mewakili Asisten Operasi Danlantamal V mendapat giliran memberikan materi tentang tugas pokok dan fungsi TNI AL bidang operasi dan tata cara pelaporan berjenjang.

Dari berbagai macam materi yang diberikan, Kadiskum Lantamal V diharapkan para calon Perwira Penyidik Tindak Pidana Tertentu di Laut ini mengerti, memahami dan nantinya bisa mengaplikasikan dilapangan.

Selesai menerima pembekalan ini, ke-28 orang calon penyidik ini, akan dilantik sebagai Perwira Penyidik Tindak Pidana Tertentu di Laut yang rencananya akan dilaksanakan besok Jum’at, 13/05/2016. (arf)

0 komentar:

Posting Komentar

Narkoba

Koperasi & UMKM

Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Translate

Hukum

Metropolis

Nasional

Pidato Bung Tomo


Hankam

Popular Posts

Blog Archive