Pages - Menu

Halaman

Sabtu, 28 Mei 2016

Kesedihan Bpk Suharto dibalik Kegembiraanya Setelah Rumahnya di Renovasi oleh TIM TMMD



KABARPROGRESIF.COM : (Bekasi) Dalam rangka penyelesaian program TMMD khususnya kegiatan Fisik sudah mencapai tahap akhir atau istilahnya tahap Finishing, hari demi hari sudah terlewati, begitupun dengan pengerjaan renovasi rumah Bpk Suharto di Jalan Gempora RT 05 , RW 04 Kel Jati Ranggong Kec Jatisampurna, sudah terlihat bagus dan sangat berbeda dengan kondisi yang sebelumnya. Jumat (27/5).

Pelda Gatot Subroto sebagai Batih Bakti TNI Dim 0507/Bekasi  menemui salah satu warga yang kediamannya telah selesai direhab tim fisik TMMD yaitu Bpk Suharto yang berumur 67 thn dan istrinya Ibu Sarmi yang berumur 57 thn dalam keadaan lumpuh.

Dalam kesempatan tersebut Pelda Gatot menyampaikan selamat kepada  Bpk Suharto ,sebaliknya Bpk Suharto menyampaikan rasa syukur kepada Allah atas berkahnya,kepada Tim fisik TMMD dan semua yang telah berbuat atas terlaksananya renovasi kediamannya.

Namun disisi lain Bp Suharto merasa sedih,  karena selama ini saya dibantu oleh tetangga, karena saya tidak memiliki pekerjaan tetap, maka akhir-akhir ini saya diberi makan oleh tukang nasi uduk, sisa nasi berjualan selalu diberikan, setelah rumah saya terlihat bagus begini karena sudah direnovasi oleh TMMD dan para prajurit TNI.

Apa masih ada yang mau memberi saya makan ,takutnya saya dikirain orang yang sudah mapan, sambil meteskan airmata  Bpk Suharto melanjutkan keluhannya, hari ini saja saya sudah dua hari tidak sempat makan, kadang mungut makanan dari tempat sampah, sebelumnya pak saya pernah 40 hari tidak makan, sehari paling saya makan sekepal nasi putih, dengan rasa simpati Pelda Gatot memberikan bantuan  untuk mambeli beras untuk sebulan, dari tim PLN memberikan sumbangan untuk membeli lauk sementara.

Bpk Suharto sangat tersentak dengan bantuan yang sudah telah diterimanya baik dari Pelda Gatot maupun dari Tim PLN.dengan sangat bersyukur bpk Suharto mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya, semoga amal bapak –bapak semua mendapat balasan imbalan dari Allah SWT. (arf)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar