Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Rabu, 11 Mei 2016

Koramil Dan Polsek Kandangan Kawal Ujian Nasional



KABARPROGRESIF.COM : (Kediri) Ujian Nasional yang berlangsung khusus untuk siswa siswi SLTP sederajat, tidak terkecuali yang ada di Kecamatan Kandangan Kabupaten Kediri. Danramil Kandangan, Kapten Czi Kustoyo, bersama Kapolsek Kandangan, AKP Eko Sanusi dan Camat Kandangan, Gembong Prayitno, memantau langsung Ujian Nasional di SMPN 1 dan SMPN 2 Kandangan, rabu (11/05/2016).

“Segala bentuk kecurangan pada ujian nasional ini, harus kita cermati secara jeli, agar tidak terjadi ,khususnya di Kecamatan Kandangan. Baik dari TNI maupun POLRI, akan mengawal berlangsungnya ujian nasional ini, dengan tertib dan aman, tanpa ada kekisruhan akibat oknum-oknum yang ikut terlibat didalamnya dan ikut campur dengan tidak bertanggungjawab,” ujar AKP Eko Sanusi.

“Kesuksesan ujian nasional, adalah keberhasilan anak didik dalam menjalankan hasil akhir dari selama bertahun-tahun mereka ditempa pendidikan strata SLTP. Jadi, jangan ada noda yang menetes pada ujian nasional ini, sehingga jerih payah mereka akan menuai hasil yang maksimal dengan jujur dan adil,” tandas Kapten Czi Kustoyo.

Pemantauan langsung jalannya ujian nasional yang ada di Kecamatan Kandangan ini, juga didampingi guru didik yang saat ini juga sedang mengawasi anak didik mereka menjalankan ujian penentu bagi kelulusan mereka.

“Kejujuran sangat penting dalam membangun karakter anak bangsa, dengan kejujuran itu pula mental dan pola pikir generasi penerus bangsa ini akan diuji melewati segala rintangan dan hambatan dalam kehidupan dimasa datang. Kita semua berharap ujian nasional di sini (SMPN 1 Kandangan) akan berakhir dengan bersih tanpa cela, dan menghasilkan bibit-bibit yang baik, hingga kedepan menghasilkan buah yang baik pula,” kata Sumarsono Adi ,selaku Kepala Sekola SMPN 1 Kandangan. (arf)

0 komentar:

Posting Komentar