Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Rabu, 04 Mei 2016

Wadan Lantamal V Hadiri Seminar Nasional Hari Pendidikan Angkatan Laut 2016



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Wakil Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Wadan Lantamal V) Kolonebl Laut (P) Isbandi Andrianto, S.E. M.M. mewakili Danlantamal V Brigjen TNI (Mar) Rudy Andi Hamzah, S.A.P. menghadiri Seminar Nasional dalam rangka memperingati Hari Pendidikan TNI Angkatan Laut (Hardikal) ke- 70 tahun 2016, Rabu (4/5).

Seminar Nasional yang mengusung tema 'Pengembangan sistem pendidikan TNI Angakatan Laut yang terintegrasi guna membentuk prajurit yang berkarakter maritim' ini, dibuka oleh Wakil Kepala Staf Angkatan Laut  (Wakasal) Laksamana Madya TNI Arie Henrycus Sembiring  di gedung Graha Samudera Bumimoro Surabaya.

Seminar Nasional yang digelar lembaga pendidikan TNI AL (Kobangdikal, AAL, Seskoal dan STTAL) kali ini menghadirkan narasumber ternama, antara lain Dr. Arie Budiman, M.Si. yang mewakili menteri Kebudayaan dan Pendidikan Dasar Menengah dengan  judul materi “Pengembangan model pendidikan berbasis maritim”.

Kemudian materi kedua disampaiakan oleh Prof. Dr. Djaali, M.Pd Rektor Universitas Negeri Jakarta. Sedangkan Prof. Dr. Bambang Wirjatmadi MS, MCN, Ph.D. Sp.Ok dari Badan Akreditasi Nasional (BAK) dan yang terakhir  Drs. Sugianto, MBA, Ph.D dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP).

Menurut panitia pelaksana, Seminar Nasional ini dilaksanakan untuk memberikan masukan kepada pimpinan TNI Angkatan Laut guna mengembangkan sistem pendidikan yang terintegrasi, bermutu dan berbasis kompetensi, sehingga  dapat  dihasilkan postur prajurit TNI Angkatan Laut yang berkarakter maritim.

Lembaga pendidikan TNI Angkatan Laut (Kobangdikal, AAL, Seskoal, STTAL) bersinergi menyelenggarakan seminar Nasional  yang dihadiri oleh sekitar 300-an orang yang berlatar belakang akademisi, praktisi dan militer ini.

Setelah pelaksanaan seminar ini, panitia juga menyelenggarakan Work Shop untuk mengupas hasil dari seminar tersebut, yang dilakukan oleh para perwakilan dari masing-masing Kotama Lembaga Pendidikan TNI Angkatan Laut.

Hadir dalam Seminar Nasional tersebut Aspers Kasal, Pangarmatim, Komandan Kobangdikal, Gubernur Akademi Angkatan Laut, Dankormar, Kadisdikal, Kadispenal, Danpasmar-I, Komandan Kodikopsla serta undangan lainnya. (arf)

0 komentar:

Posting Komentar