Selasa, 07 Juni 2016
Home »
Hankam
» Penutupan Pembinaan Saka Wira Kartika Kab. Lamongan, “Saka Wira Kartika Harus Mampu Lebih Matang “
Penutupan Pembinaan Saka Wira Kartika Kab. Lamongan, “Saka Wira Kartika Harus Mampu Lebih Matang “
KABARPROGRESIF.COM : (Lamongan) Sebagai satuan kewilayahan TNI-AD yang berada diwilayah Kabupaten, Kodim 0812/Lamongan turut berperan aktif dalam menyiapkan generasi muda agar memiliki wawasan kebangsaan dan semangat bela negara yang tangguh melalui kegiatan diluar sekolah, generasi muda yang dibina tersebut diantaranya para pelajar yang tergabung dalam kegiatan Pembinaan Pramuka SAKA WIRA KARTIKA.
Tujuan utama pembinaan kepramukaan tersebut untuk membina generasi muda bangsa Indonesia yang memiliki kepribadian dengan akhlak mulia, disiplin, terampil, berwawasan serta memiliki semangat bela negara, khususnya para generasi muda di wilayah Kodim 0812/Lamongan.
Hari Sabtu tanggal 4 Juni 2016 pukul11.00, Dandim 0812/Lamongan Letkol Inf Jemz Andre.R.E,S.Sos selaku Pembina Upacara dalam Upacara penutupan pelatihan Saka Wira Kartika yang diselenggarakan di Lapangan Upacara Makodim, menyampaikan disamping ucapan terima kasih kepada seluruh peserta pelatihan Pramuka Saka Wira Kartika, juga berharap agar para Pramuka mampu lebih matang dari kelompok genersi muda lainnya , mengingat tujuan di adakan kegiatan tersebut agar para Pramuka Saka Wira Kartika bisa lebih menambah wawasannya dalam mengenali kehidupan, serta agar dapat dijadikan sebagai bekal dalam kehidupan yang masih sangat panjang. Dapat memperkokoh persatuan dan kesatuan, meningkatkan kemampuan keterampilan kepramukaan serta menumbuhkan kesadaran akan pentingnya hak kewajiban bela negara, maupun terhadap lingkungan sosial disekitarnya”.tuturnya..(arf)
0 komentar:
Posting Komentar