Kamis, 16 Juni 2016
Upaya Mempererat Hubungan Antar Umat Beragama Di Magetan
KABARPROGRESIF.COM : (Magetan) Bertempat di ruang rapat Bakesbang Polinmas Kab Magetan telah dilaksanakan rapat FKUB (Forum Kerukunan umat beragama) dalam rangka silaturahmi mempererat hubungan antar umat beragama untuk menjaga agar Kabupaten Magetan tetap kondusif. Kegiatan dipimpin oleh Kepala Bakesbang Polinmas Magetan Drs Suwadi M.si diikuti 30 orang. Rabu(15/6/16)
Hadir dalam kegiatan tersebut Ka Bakesbang polinmas Kab Magetan Drs. Suwadi M.si, Ketua FKUB Toha Sukarno, Ka Kemenag Drs Amin Mahfud , Pasi Intel Kodim 0804/Magetan Kapten Inf Priyono, Ketua FPK (Forum Pembauran Kebangsaan) Edi Susanto dan Perwakilan tokoh agama Islam, Kristen, Hindu, Budha, Konghucu
Ka Kesbang polinmas Magetan Drs Suwadi M.SI mengatakan FKUB diharapkan dapat berperan membantu pemerintah untuk menjaga agar Magetan tetap kondusif tidak ada batasan dari kelompok/agama apapun dan adanya pembauran budaya sehingga tetap tercipta persatuan dan kesatuan. Ujar Drs Suwadi M.SI.
Sedangkan Ketua FKUB Magetan Toha Sukarno intinya menyampaikan bahwa Dengan adanya tindak kriminal seperti pemerkosaan, perampokan, dan uang palsu akhir-akhir ini terjadi karena kurangnya keimanan dan ketaqwaan dari umat beragama, tugas FKUB sebagai pemersatu umat beragama, tidak perlu saling menjelekan namun harus saling menghormati. Ucap Toha Sukarno
Selanjutnya Ketua FPK Edi Susanto mengatakan bahwa Sampai saat ini tidak ada permasalahan tentang pembauran kebangsaan di wilayah Kabupaten Magetan, namun tantangan ke depan FPK sangat berat sekali dihadapkan adanya permasalahan adanya upaya profokasi melalui berbagai macam media, FPK telah sepakat untuk mempertahankan 4 konsensus Nasional untuk tetap mempertahankan NKRI.Tegas Edi Susanto. (arf)
0 komentar:
Posting Komentar