Rabu, 13 Juli 2016
Asops Danlantamal V Hadiri Apel Gabungan TNI – Polri
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Asisten Operasi Danlantamal V (Asops) Kolonel Laut (P) Daniel Mudji Rahadi, mewakili Danlantamal V Brigjen TNI (Mar) Rudy Andi Hamzah, S.A.P. menghadiri Apel Gabungan TNI-Polri Jawa Timur (Jatim) yang di pimpin langsung oleh Dankogartap III/Surabaya, Mayjen TNI I Made Sukadana, S.IP di lapangan Makodam V Brawijaya, Rabu (13/7).
Apel Gabungan kali ini digelar dalam rangka Serah Terima Jabatan (Sertijab) Dankogartap III dari Mayjen TNI Sumardi kepada Mayjen TNI I Made Sukadana, S.IP. Dankogartab III/Surabaya dalam amanatnya menyampaikan apel gabungan TNI-Polri merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan oleh Gartap III/ Surabaya yang bertujuan untuk sarana penyegaran dan media komunikasi guna memaksimalkan tugas TNI – Polri di Jatim serta membentuk TNI-Polri yang solid dengan kebersamaan yg kuat.
“Hubungan TNI-Polri harus terpelihara dengan baik, kondisi yang baik dipertahankan dan ditingkatkan dalam mencipkatan suasana aman, tertib dan damai di wilayah Jatim,” terangnya.
Berkaitan dengan Hari Raya, Dankogartap III/Surabaya mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1437 H kepada seluruh prajurit yang beragama Islam, juga menyampaikan harapan semoga usai melaksanakan ibadah puasa sebulan penuh di bulan suci ramadhan, segenap prajurit TNI dan Polri serta anggota PNS TNI/Polri dapat kembali fitrah, dan menjadi semangat baru dalam melaksanakan tugas dan kewajiban kepada lembaga, bangsa dan negara.
Melihat perkembangan ke depan, TNI – Polri diwilayah Jatim tentunya diharapkan mampu mencermati perubahan situasi dan waspadai perubahan berbangsa dan negara untuk tetap menjunjung nilai-nilai luhur bangsa Indonesia. Menurut Dankogartap III/Surabaya, TNI-Polri harus tetap berkomitmen menjaga keamanan bersama komponen bangsa sehingga mampu menghadapi permasalahan dengan baik dan profesional.
Diakhir amanatnya Dankorgatab III/Surabaya memberikan beberapa penekanan tingkatkan keamanan dalam mengemban tugas kedepan yaitu seluruh prajurit harus meningkatkan disiplin, moral dan profesional prajurit TNI-Polri serta meningkatkan soliditas dan solidaritas antara TNI-Polri.
Hadir dalam Apel Gabungan tersebut Pangarmatim, Dankobangdikal, Danguspurlatim, Dan STTAL, Danpuspenerbal, Danpasmar I, Danlanud Abdul Rahman Saleh, Wakapolda Jatim, Kasdam serta para Komandan Satuan. (andre)
0 komentar:
Posting Komentar