Pages - Menu

Halaman

Jumat, 29 Juli 2016

Perahu Naga Lantamal V Turut Meriahkan Festival Kali Mas UN Habitat




KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya)  Tim Perahu Naga Baltalyon Marinir Pertahan Pangkalan V (Yonmarhanlan V), Pangkalan Utama TNI AL V (Lantamal V) turut memeriahkan lomba perahu naga dalam Festival Kalimas yang digelar Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Surabaya untuk memeriahkan Preparatory Committee III UN Habitat mulai 25-27 Juli.

Dalam ajang internasional ini, Lantamal V yag menurunkan tim dayung Perahu Naganya berpartisipasi bersama tim lainnya dalam lomba dayung perahu naga dan parade fashion berupa perahu hias dan sebagainya.

Tim perahu naga dari Batalyon Marinir Pangkalan V dibawah binaan Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Marhanlan) V  Mayor Marinir Dwi Aryanto Wibowo turut serta memeriahkan acara UN Habitat yang dilaksanakan di Kalimas Surabaya.

Dihari pertama pada (25/7) dua hari lalu, tim perahun naga Yonmarhanlan V menggenjot kemampuannya untuk membuat catatan waktu terbaik agar bisa lolos ke babak berikutnya, dan ternyata strategi yang diterapkan bisa memenuhi target yang diinginkan.

Sedangkang dihari kedua dalam pelaksanaan lomba dayung perahu naga ini, juga masih menerapkan strategi yang sama namun lebih fokus pada perbaikan catatan waktu yang telah dibukukan pada hari pertama. Lagi-lagi, strategi yang diterapkan oleh pelatih, kembali membuahkan hasil yang positif.

Memasuki hari ketiga atau hari terakhir dari lomba ini, pelatih kembali mengatur strategi agar bisa membuahkan hasil positif, namun tim dayung Marwiltim lebih dikjaya dan mampu menyabet peringkat pertama dengan waktu 0.03.49, juara 2. Diraih tim Badjoel dengan waktu 0.03.53, juara 3 diraih tim Naga Timur “B” dengan waktu 0.03.55, sedangkan untuk Lantamal V harus puas diposisi ke 4  dengan catatan waktu 0.03.56. (andre)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar