Selasa, 30 Agustus 2016
Home »
Hankam
» Kesenian Hadrah Satgas Yonif Mekanis 516/CY Semarakkan Kegiatan Doa Bersama Di Kabupaten Keerom
Kesenian Hadrah Satgas Yonif Mekanis 516/CY Semarakkan Kegiatan Doa Bersama Di Kabupaten Keerom
KABARPROGRESIF.COM : (Keerom) Kabupaten Keerom memiliki masyarakat dengan berbagai macam suku dan agama. Tingkat toleransi antar umat beragama cukup tinggi, masing masing pemeluk agama saling menghargai dan menghormati dan menjalankan ibadah sesuai agama masing-masing. Selasa (30/08).
Seperti kegiatan keagamaan yang dilaksanakan pada hari ini, umat Nasrani di Kab. Keerom menjalankan ibadah di gereja-gereja, demikian halnya umat Muslim yang ada di Kab. Keerom menyelenggarakan kegiatan rutin Zikir dan Sholawat serta Doa Bersama di Masjid Al-Islah yang beralamat di Arso IX Distrik Skanto Kab. Keerom, yang dihadiri sekitar 500 orang jamaah yang datang dari berbagai Distrik yang ada di Kab. Keerom dan beberapa daerah di Jayapura.
Para jamaah begitu antusias berbondong-bondong mendatangi Masjid Al-Islah guna menghadiri Pengajian Zikir dan Sholawat yang terselenggara atas kerjasama Takmir Masjid Al-Islah Arso IX Distrik Skanto dan Majelis Ta'lim Al-Munawwarah Kab. Keerom, dengan menghadirkan Gus Anom bin Syech Arifin bin Ali bin Hasan dari Sidoarjo Jawa Timur. Turut hadir dalam acara tersebut, Wakil Bupati Kab. Keerom Bapak M. Markum, S.H., M.H., M.M., Dansatgas Yonif Mekanis 516/CY Letkol Inf Lukman Hakim S.Si dan Ketua MUI Kab. Keerom Bapak H.Nursalim.
Pengajian Zikir dan Sholawat dipimpin langsung oleh Gus Anom bin Syech Arifin Bin Ali bin Hasan, diiringi Hadrah Marawis Branjangan yang merupakan asuhan Dansatgas Yonif Mekanis 516/CY Letkol Inf Lukman Hakim, S.Si.
Selain memimpin pengajian Zikir dan Sholawat, Gus Anom juga memberikan pencerahan atau tausiah kepada seluruh jamaah yang hadir. Para jamaah begitu khidmat menyimak tausiah yang disampaikan oleh Gus Anom.
Dalam tausiahnya Gus Anom mengajak kepada seluruh jamaah yang hadir untuk selalu meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT karena sejatinya Allah SWT tidak jauh dari raga manusia sehingga dapat mencegah berbuat maksiat, senantiasa meneladani sikap Rasulullah, senantiasa memperbanyak Zikir dan Sholawat agar bisa berpikir positif, menciptakan kedamaian dan kemaslahatan bagi alam semesta, juga meminta para jamaah untuk tidak ikut terlibat dengan organisasi radikal yang mengatasnamakan agama Islam, contohnya ISIS.
Jamaah juga begitu antusias dan ikut mengiringi lantunan shalawat yang dibawakan oleh Hadroh Marawis Branjangan Yonif Mekanis 516/CY yang sengaja ditampilkan oleh Dansatgas Yonif Mekanis 516/CY Letkol Inf Lukman Hakim, S.Si guna ikut menyemarakkan kegiatan Zikir dan Shalawat serta menghibur masyarakat Kab. Keerom, Papua. Acara diakhiri dengan doa bersama dan shalat Dluhur berjamaah. (andre)
0 komentar:
Posting Komentar