Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Senin, 15 Agustus 2016

Kodim Jakut Meriahkan Hut RI Ke-71 Dengan Berbagai Lomba Olahraga



KABARPROGRESIF.COM : (Jakarta Utara) Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (Hut) Republik Indonesia (RI) ke-71, Koramil jajaran Kodim 0502/Jakarta Utara (JU) menggelar berbagai kegiatan perlombaan masyarakat, Minggu (14/8).

Seperti di wilayah Koramil 03/Tanjung Priuk mengadakan Lomba Bulutangkis Dandim Cup, yang dikiuti 12 tim se-wilayah Tanjung Priuk, mulai 6 Agustus sampai dengan 12 Agustus.  Koramil 03/Tanjung Priuk juga mengadakan Lomba Lari 5 K tingkat Sekolah Dasar (SD) yang diikuti 70 orang di Kelurahan Sungai Bambu, Kecamatan Tanjung Priuk.

Sedangkan Koramil 05/Cilincing menggelar Lomba Putsal tingkat SD se-Kecamatan Cilincing, yang diikuti oleh 12 Tim.  Tidak ketinggalan, Koramil 06/Kelapa Gading juga mengelar Lomba Lari 5 K tingkat SD se-Kecamatan Kelapa Gading yang diikuti oleh 100 orang peserta. (andre)

0 komentar:

Posting Komentar