Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Minggu, 11 September 2016

Korem 084/BJ Serahkan 7 Ekor Hewan Kurban



KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Kasrem 084/Bhaskara Jaya Letnan Kolonel Inf Hery Suprapto mewakili Danrem menyerahkan hewan kurban sebanyak 7 ekor Kambing kepada 7 Yayasan yang berada di wilayah Korem 084/Bhaskara Jaya.

Penyerahan hewan korban ini dimaksudkan agar Korem 084/BJ sebagai Komando Kewilayahan dapat menjalin kekompakan dan solidaritas bersama masyarakat sekitar di wilayah Korem 084/BJ dalam rangka memupuk kebersamaan, Ibadah Qurban yang kita laksanakan secara tulus dan iklas ini merupakan wujud dari rasa solidaritas sesama umat Muslim khususnya, serta rasa kesetia kawanan nasional pada umumnya.

Sebagai bukti rasa syukur kita terhadap nikmat yang telah dilimpahkan oleh Allah SWT kepada kita, maka diwajibkan bagi umat muslim yang merasa mampu untuk melaksanakan ibadah Qurban. Banyak hikmah yang bisa kita petik dari Ibadah Kurban disamping untuk memupuk rasa kepedulian kita terhadap sesama umat Muslim, kita juga telah ikut membantu untuk membahagiakan saudara-saudara kita yang kurang mampu pada hari raya kurban tersebut, dengan jalan memberikan sebagian rizki kita berupa daging hewan yang kita Qurbankan untuk dinikmati, tutur Hery Suprapto.

Untuk tahun ini, jumlah hewan qurban yang di serahkan sebanyak 7 ekor kepada Yayasan diantaranya :

1.   Panti Asuhan Al-Afkar, Jl. Bungurasih Tengah – Sidoarjo.

2.   Pondok Pesantren Sholahuddin, Jl. Siwalankerto Utara – Surabaya.

3.   Panti asuhan Putra dan Putri Pahlawan TNI Korem 084/BJ – Surabaya.

4.   Nasional Paralympic Committee Kota Surabaya, Jl. Kupang Segunting – Surabaya.

5.   Yayasan Musliman Pelaksana Pendidikan Sosial Pembinaan Agama Siwalan Kerto - Surabaya

6.   Mushollah dan TPA  “ Bhaitul Ghufron “, Jl. Solotigo (Dupak) -  Surabaya.

7.   Yayasan Masyarakat Masjid Indonesia, Jl. Tabanan Baru – Surabaya.

Turut hadir pada acara penyerahan hewan Kurban, KH. Ahmad Suyanto, Pengurus Yayasan Penerima Hewan Kurban,  Pejabat Korem 084/BJ.(andre).

0 komentar:

Posting Komentar