Minggu, 02 Oktober 2016



KABARPROGRESIF.COM : (Bangkalan) Kegiatan Koramil 0829/15 Geger jajaran Kodim 0829/Bangkalan Sertu Encung bergabung dengan anggota Polsekta Geger Bangkalan membantu Pengamanan pelaksanaan Lomba Kerapan Sapi Tradisional Tingkat Eks Kawedanan Arosbaya Tahun 2016 yang diikuti dari 3 Kecamatan Arosbaya, Klampis dan Geger yang dilakssnakan di Desa Katol Barat Kecamatan Geger Kabupaten Bangkalan.

Acara ini diselenggarakan oleh Dinas Dikbudparpora Kabupaten Bangkalan dimana Kerapan Sapi tersebut merupakan acara kesenian tradisional masyarakat Madura, yang setiap even - even tertentu akan digelar dengan penuh kemeriahan.

Dalam kegiatan tersebut Koramil 0829/15 Geger sebagai aparat komando Kewilayahan turut serta berperan aktif  membantu menjaga kelancaran dan keamanan, penyelenggaraan kegiatan kerapan sapi, bersama dengan aparat keamanan yang lain seperti Polsek dan SatPol PP Kabupaten Bangkalan.

Sehingga harapan mewujud suasana kamtibmas yang, benar - benar kondusif dapat terwujud dengan baik dan nyata. Sesuai apa yang diharapkan seluruh warga masyarakat, maka perlu peningkatan dari semua hal agar terhindar dari hal - hal yang tidak diharapkan, tutur Danramil 0829/15 Geger Kapten Inf Joko Darmawan. (andre)

0 komentar:

Posting Komentar

Narkoba

Koperasi & UMKM

Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Translate

Hukum

Metropolis

Nasional

Pidato Bung Tomo


Hankam

Popular Posts

Blog Archive