Minggu, 02 Oktober 2016
Muspida Kab. Bekasi Peringati Hari Pancasila Sakti Tahun 2016
KABARPROGRESIF.COM : (Bekasi) Di lapangan plaza Pemda Kabupaten Bekasi, komplek Perkantoran Pemda kab. Bekasi, Desa Sukamahi, Kecamatan Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi pada Pagi hari ini, Sabtu 1 Oktober 2016 telah di laksanakan Upacara Peringatan Hari Pancasila Sakti tingkat kabupaten Bekasi.
H.Rohim Mintareja, Wakil Bupati kab. Bekasi, pada upacara ini bertindak selaku Inspektur Upacara, dengan Pemimpin Upacara Kapten Inf Kusmayadi, Wadanramil 10/Sukatani.
Letkol Czi Zulhadrie S Mara bertindak sebagai pembaca pembukaan UUD 1945.
Setelah rangkaian upacara selesai di lanjutkan dengan melihat foto-foto pahlawan revolusi.
Upacara Hari Pancasila Sakti kali ini di ikuti oleh kurang lebih 700 peserta, diantaranya : Kapolresta Kab. Bekasi, Wadanyon Armed 7, Para SKPD se-Kab. Bekasi, tokoh masyarakat dan peserta upacara yang terdiri dari : 1 ssk pasukan TNI, 1 ssk Pasukan Polri dan Satpol PP, 1ssk Dishub Dan Korpri, 1ssk Pelajar SMP, 1 ssk pelajar pramuka. (arf)
0 komentar:
Posting Komentar